Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sikap Pemerintah Saat Rio Dilirik Sponsor Luar Negeri

Aditya Maulana - Jumat, 16 September 2016 | 08:05 WIB

Jakarta, Otomania - Sebagai modal ikut balapan Formula 1 (F1) musim 2017, Rio Haryanto sudah mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Bahkan, sponsor tersebut berasal dari negara lain, seperti Jepang dan Thailand.

Kabar tersebut membuat Pemerintah Imdonesia melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) ikut angkat bicara. Menurut Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora Gatot S Dewa Broto, belum ada perbincangan lagi dengan manajemen Rio.

"Kami belum duduk bareng dengan tim Rio membahas hal tersebut," ucap Gatot kepada Otomania melalui pesan singkat, Kamis (15/9/2016).


Namun, meski tidak diminta pemerintah sudah pasti mendukung pebalap kelahiran Solo, Jawa Tengah itu. Tetapi, bentuk dukungannya seperti apa belum bisa dipastikan.

"Karena kita harus membahasnya dengan tim Rio. Kalau bentuk dukungan kita sudah pasti," kata Gatot.

Gagalnya Rio berlaga di F1 hingga akhir musim 2016 ini karena kekurangan dana. Sisa uang yang harus dibayarkan ke Manor Racing tidak bisa terpenuhi.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa