Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kata "Public Figure" soal Toyota Sienta

Setyo Adi Nugroho - Sabtu, 30 Juli 2016 | 07:21 WIB


Jakarta, Otomania
- Kehadiran kendaraan Multi Activity Vehicle (MAV) Toyota Sienta disambut hangat oleh konsumen di Indonesia. Meski berstatus sebagai mobil keluarga, tetapi Toyota memposisikan Sienta sebagai kendaraan dengan kemampuan lebih beragam, baik sesuai profesi dan latar belakang konsumenya.

Sienta diterjemahkan Toyota sebagai kendaraan stylish dengan desain sesuai masyarakat modern Indonesia. Kendaraan yang mampu menemani beragam aktivitas sekaligus mampu mewakili karakter setiap individu.

Ada beberapa publik figur hadir dalam acara handover ceremony Sienta, Selasa (26/7/2016) di Ballroom Raffles Hotel, Kuningan, Jakarta. Pembawa acara Choky Sitohang, presenter Ratu Anandita, pembicara dan motivator Merry Riana, serta founder Female Daily, Hanifa Ambadar, menjadi perwakilan konsumen Sienta, bergantian memberikan testimoni mereka untuk produk terbaru Toyota ini.

Dari sekian banyak fitur yang hadir di Sienta, keempat publik figur ini menyukai desain interior Sienta terutama fitur dive-in kursi baris ketiga. Fitur ini dapat membuat kursi baris ketiga tersembunyi di bawah kursi baris kedua sehingga menciptakan ruang lapang di kabin belakang Sienta.

“Saya wanita yang aktif melakukan banyak aktifitas mulai dari presenter hingga berolahraga. Fitur Sienta paling saya suka adalah dive-in baris ketiga. Ini membuat saya bisa memasukkan sepeda jika hendak berolahraga dan membuat kabin lebih lega,” ucap Ratu Anindita.


Komentar setipe juga disampaikan Merry Riana dan Hanifa Ambadar. Menurut kedua wanita yang memiliki banyak kesibukan ini, fitur dive-in cocok dengan kebutuhan mereka yang suka membawa banyak barang untuk beragam kebutuhan.

“Kalau diistilahkan mobil itu seperti kos-kosan berjalan. Semua harus dibawa untuk bisa menghadapi beragam keperluan. Fitur ini memaksimalkan ruang sehingga bisa membawa beragam keperluan,” ungkap Merry Riana.

Fitur dive-in ini tersedia pada semua tipe Sienta yang ditawarkan Toyota. Pengoperasiannya pun cukup mudah. Pertama tarik knob di jok baris kedua, yang otomatis membuat jok baris kedua terlipat dan menyisakan ruang di bagian bawah. Kemudian tarik tuas di atas jok baris ketiga. Selanjutnya tarik tali di bawah jok baris ketiga. Hasilnya, jok baris ketiga sudah berada di dalam ruang bawah jok baris kedua.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa