Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Hasil Balapan F1 GP Austria

Azwar Ferdian - Minggu, 3 Juli 2016 | 21:42 WIB

Speilberg, Otomania - Selesai sudah gelaran Formula 1 GP Austria, di Red Bull Ring, Minggu (3/7/2016). Drama di lap terakhir terjadi antara dua pebalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Nico Rosberg. Keduanya saling bersenggolan untuk berebut posisi pertama.

Rosberg akhirnya yang menjadi korban setelah bagian sayap depannya rusak, hingga harus rela finish di posisi empat. Sementara Hamilton mampu melenggang di posisi terdepan dengan catatan waktu 1 jam 27 menit 38,107 detik.

Posisi kedua ditempati oleh pebalap muda asal Belanda yang membela Red Bull, Max Verstappen. Ini adalah podium kedua buat Vestappen setelah sebelumnya menjadi juara di GP Spanyol.

Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen ada di posisi ketiga disusul Rosberg yang masih mampu finish di posisi empat meskipun dengan kondisi sayap depan hancur. Daniel Ricciardo dan Jenson Button ada di posisi lima dan enam.

Kejutan terjadi di posisi 10, dimana Pascal Wehrlein mampu mengamankan posisi ini dan memberikan poin perdana buat Manor Racing. Sedangkan rekan setimnya, Rio Haryanto ada di posisi 16.

Berikut hasil balapan GP Austria

1. Lewis Hamilton Mercedes-Mercedes    71 laps 1h 27:38.107
2. Max Verstappen Red Bull-Renault    +5.7s
3. Kimi Raikkonen Ferrari-Ferrari    +6.0s
4. Nico Rosberg  Mercedes-Mercedes    +16.7s
5. Daniel Ricciardo  Red Bull-Renault    +30.9s
6. Jenson Button McLaren-Honda    +37.7s
7. Romain Grosjean Haas-Ferrari    +44.6s
8. Carlos Sainz Jr Toro Rosso-Ferrari    +47.4s
9. Valtteri Bottas Williams-Mercedes    +1 lap
10. Pascal Wehrlein Manor-Mercedes    +1 lap
11. Esteban Gutierrez Haas-Ferrari    +1 lap
12. Jolyon Palmer Renault-Renault    +1 lap
13. Felipe Nasr Sauber-Ferrari    +1 lap
14. Kevin Magnussen Renault-Renault    +1 lap
15. Marcus Ericsson Sauber-Ferrari    +1 lap
16. Rio Haryanto Manor-Mercedes    +1 lap
17. Sergio Perez    Force India-Mercedes    +2 lap
Not classified
19. Fernando Alonso    ESP McLaren-Honda    
20. Nico Hulkenberg    GER Force India-Mercedes    
20. Felipe Massa    BRZ Williams-Mercedes    
21. Sebastian Vettel    GER Ferrari-Ferrari    
22. Daniil Kvyat    RUS Toro Rosso-Ferrari   

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa