Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berapa Juta Unit Motor Terjual di Indonesia Tahun Ini?

Aditya Maulana - Jumat, 1 Juli 2016 | 13:15 WIB

Jakarta, Otomania – Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) penjualan motor sepanjang 2015 mencapai 6.480.155 unit atau anjlok 18 persen jika dibandingkan perolehan 2014 sebanyak 7.908.941 unit. Tahun ini, AISI memprediksi pasar tetap sama seperti 2015, bahkan tidak bisa lebih tinggi.

Gunadi Sindhuwinata, Ketua Umum AISI mengatakan, memasuki libur Lebaran tahun ini pasar roda dua nasional belum bisa memberikan pertumbuhan signifikan. Sehingga, dipastikan terus menjalar ke semester kedua.

“­Harapan kami jelang Lebaran ini bisa tumbuh signifikan, tetapi ternyata tidak. Tahun ini berbeda dengan sebelumnya yang trennya selalu naik sehingga bisa membantu di semester kedua,” kata Gunadi saat berbincang dengan Otomania, di Jakarta, akhir pekan lalu.

Meski demikian, namun AISI kata Gunadi belum mau melakukan revisi target. Dia tetap optimistis bahwa penjualan motor selama 12 bulan tahun ini masih bisa mencapai minimal 6,3 juta unit.

“Kurang lebih masih bisa mencapai angka itu. Makanya ketika awal tahun kita tetapkan target itu segitu, karena kita sudah tahu pasarnya belum bisa pulih di tahun ini,” kata Gunadi.

Melihat data AISI di lima bulan pertama tahun ini, total penjualan motor sudah mencapai 2.565.452 unit. Komposisinya motor bebek 285.438 unit, skutik 1.973.939 unit dan sport 306.075 unit.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa