Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bedah Fitur Honda Brio Satya 2016

Febri Ardani Saragih - Sabtu, 11 Juni 2016 | 03:05 WIB

Bogor, Otomania – Harga Honda Brio Satya bergerak meninggi sejak model facelift resmi diperkenalkan pada April lalu. Bila sebelumnya, banderol di antara Rp 118,9 juta – Rp 129,9 juta, kini Satya 2016 dijual paling murah Rp 129,6 juta hingga Rp 149,6 juta.

CVT (continuously variable transmission) jadi satu alasan mengapa semakin mahal, tapi dengan catatan Satya adalah model CVT termurah yang bisa didapatkan di Indonesia. Meski begitu, Honda Prospect Motor (HPM) menawarkan Satya dengan paket spesifikasi lebih lengkap buat menunjang kenyamanan dan keamanan.

Eksterior

Perubahan pada mesin dan sistem gerak sudah pernah Otomania sebelumnya, kini ulasan seputar penampilan luar dan kabin.

Di jalanan, Satya tidak bisa langsung dibedakan dari kakaknya, Brio RS, sebab wajahnya sama. Raut muka Brio sekarang mirip Mobilio dengan mata dan gril besar. Semua varian Satya dan RS memiliki lampu kabut, cuma varian terendah Satya, S manual, yang tidak punya.

Bukan hanya di depan, lampu belakang juga berubah. Mika lampu yang tadinya berwarna putih kini jadi merah. Hal itu berlaku buat semua Brio, RS ataupun Satya. Desain pelek baru ukuran 14 inci dengan ban Dunlop Ensave EC300 ukuran 175/55.

Hal baru yang lain pada eksterior Satya, heat reflecting green tinted glass di bagian depan buat membantu kabin tetap teduh dan menyaring sinar ultraviolet dari matahari serta spoiler yang menempel pada pintu belakang.

Kabin

Kalau di luar mirip Mobilio, di kabin menyerupai crossover BR-V. Dasbor Satya sama persis desain BR-V. Beginilah cara HPM meningkatkan efisiensi produksi, tapi untungnya konsumen dapat hal bagus seperti head unit 2DIN baru JVC KW-R710 dan panel AC digital. Warna interior Satya hanya ada satu pilihan, ivory.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa