Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jakarta Helmet Exhibition, Ajang Perang Diskon Helm Keren

Stanly Ravel - Minggu, 28 Februari 2016 | 09:25 WIB

Jakarta, Otomania - Bagi para biker yang mencari helm berkualitas dengan harga terjangkau, bisa langsung sambangi Jakarta Helmet Exhibition (JHC) 2016. Acara yang menjadi agenda tahunan ini digelar di Kuningan City, Jakarta Selatan, selama dua hari Sabtu dan Minggu (27-28/6/2016).

Beragam helm dengan merek ternama ditawarkan dengan potongan harga yang mengiurkan, mulai dari Nolan, Arai, Zeus, Shoi, Cargloss, dan banyak lainnya. Bahkan, panitia acara juga mengelar banyak acara menarik, mulai dari lelang helm, sampai doorprize.

"Dari segi acara cukup meriah, di hari pertama juga sudah terlihat animonya. Programnya cukup banyak, salah satunya doorprize helm, sampai leleng  Arai terbaru dari Juragam Helm yang dimulai start-nya dari Rp 100.000. Yang jelas untuk program dikemas lebih meriah," ujar Herlambang Bayu Adjie, Projec Manager JHC kepada Otomania, Sabtu (27/2/2016)

Ajang JHC 2016, dibuat lebih nyaman karena berada di dalam mall dengan ruang yang lebih luas. Selain tenan yang meramaikan lebih banyak, pengunjung yang hadir pun tak kalah ramai sejak hari pertama dibuka.

Menurutnya, hal ini merupakan konsep baru untuk memberikan kenyamanan saat pameran. Selain itu juga upaya untuk mengantisipasi hujan bila dilakukan di arena outdoor. Pada hari pertama animonya pun cukup meriah yang diramaikan oleh beragam komunitas motor yang ada di Jakarta.

"Ini konsep baru yang, yang lebih nyaman. Kasian kalau yang datang sama istri dan anak," ucapnya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa