Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Tampang dan Fitur Baru Ertiga “Dreza”

Ghulam Muhammad Nayazri - Rabu, 6 Januari 2016 | 08:25 WIB

Jakarta, Otomania – 
Bocoran mengenai rupa dan spesifikasi Suzuki New Ertiga Dreza sudah muncul di dunia maya. Seperti yang pernah ditulis dalam laman KompasOtomotif, posisi varian ini akan berada di atas tipe GX (tertinggi saat ini), dengan perubahan tampang dan penambahan fitur baru.

Dimulai dari sisi luar (eksterior), tampang New Ertiga Dreza memiliki banyak perbedaan. Seperti desain bemper depan baru, New Garnish Chrome Grill Radiator Upper, New Grill Radiator Upper, New Ring Chrome Garnish (GS), New Garnish Radiator Lower, New LED, New Grill Radiator Lower dan New Design Fog Lamp Bezel.

Kemudian, melalui informasi yang ada pada gambar, varian termewah Ertiga ini memiliki desain pelek baru yang lebih dramatis. Lebih dari itu ditambahkan juga New Guard Side Sill Splash dan New Garnish Side Sill Splash, yang tidak ada pada Ertiga sebelumnya.

Pada sisi belakang bodi, New Ertiga Dreza ini memiliki New Upper Spoiler with High Mount Stop Lamp, New Back Door Garnish Chrome, New Rear Bumper Design dan New Rear Bumper Garnis Chrome.

Interior

Masih dari informasi yang ada di dalam brosur, kabin mobil memiliki sepasang Tweeter sebagai pelengkap sistem suara, lalu panel instrument berbahan kayu, headunit layar sentuh 9 inci, two tone color seat (Dark Brown & Brown), New Material Cover Seat (High Grade Fabric), New Pattern Material Seat & Door Trim dan New Wood Panel Door Trim 1st row.

Lebih dari itu, untuk lebih memanjakan penumpang dan pengemudi, sistem audiotainment sudah kompatibel untuk sistem operasi Android 4.1 dan iOS (iPhone, iPod, iPad). Suzuki juga memberikan fitur navigasi pada kedua tipe Dreza ini (Dreza dan Dreza GS).

Keamanan

Untuk lebih menunjang keamanan berkendara, Dreza dilengkapi dengan fitur Antilock Braking System (ABS) dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) yang pernah dihilangkan di New Ertiga varian sebelumnya. Lebih dari itu kedua tipe Ertiga Varian terbaru nanti, Dreza dan Dreza GS, juga akan dilengkapi dual SRS Airbag.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa