Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Murah Seken Makin Lemas

Stanly Ravel - Selasa, 8 Desember 2015 | 15:19 WIB

Jakarta, Otomania - Kehadiran pasar mobil murah ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) memang terbukti menjadi opsi bagi sebagian orang yang baru akan memiliki mobil. Meski penjualan produk barunya cukup kencang tapi segmen di bursa mobil bekas (mobkas) justru berjalan lambat.

Dari beberapa pedangan mobkas di MGK Kemayoran hanya beberapa saja yang masih menyuguhkan mobil LCGC. Rata-rata lebih memilih jenis MPV atau sedan dibanding menawarkan mobkas LCGC.

"Mobil LCGC itu cukup susah untuk menjualnya bekasnya. Pertama karena faktor harga yang memang sudah murah, kedua orang cenderung lebih memilih mobil city car sekalian bila dibandingkan harus membeli mobkas LCGC," ucap Riverian dari diler mobkas Timur Jaya Mobil kepada Otomania, Senin (7/12/2015).

Hal senada juga disampaikan oleh Budiyanto penjual mobkas di MGK, dijelaskan bahwa untuk menjual LCGC termasuk susah-susah gampang. Karena konsumen yang membeli pasti meminta diskon harga yang besar, sedangkan harga mobkasnya sendiri sudah cukup rendah.

"Mau tidak mau kita kasih program. Mulai dari cicilan rendah sampai harga spesial khusus pembelian bulan ini misalnya," ucap Budi.

Di antara mobkas LCGC, menurutnya Honda Brio Satya dan Datsun Go lebih banyak dicari. Hal ini lantaran kapasitas mesin yang lebih besar dibanding rival mobil murah lainnya.

Harga Brio Satya bekas bisa mencapai Rp 83 juta untuk versi bawahnya, sedangkan Datsun Go sekitar Rp 70-75 jutaan. Untuk Wagon R varian terbawah berkisar 60 jutaan sama dengan harga mobkas Ayla.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa