Jakarta, Otomania - Sebagai pendatang baru, Chevrolet Trax memiliki ragam kelebihan. Salah satu yang paling menonjol adalah kapasitas mesin yang lebih kecil tapi memiliki tenaga lebih besar dari para rivalnya.
Meski memiliki modal fitur yang lebih unggul, tetapi tetap ada minusnya. Kelemahan yang Otomania dapatkan ada di sektor interior, mulai dari material dasbor yang terlihat biasa, sampai kenyamanan penumpang belakang yang tidak dilengkapi dengan ventilasi pendingin udara.
Menangapi hal ini, Dadan Ramdhani selaku Director Customer Care GM Indonesia mengatakan bahwa tanpa dilengkapi AC di bagian tengah tapi hembusan hawa sejuk dari dashbor bisa dirasakan hingga penumpang belakang.
"AC di depan juga bisa dirasakan penumpang sampai baris kedua. Ini sudah cukup tanpa harus ditambah blower lagi," ucapnya saat sesi peluncuran Trax di Sentul, Jawa Barat, Selasa (1/12/2015).
Meski demkian, saat redaksi menjajalnya mengelilingi sirkuit Sentul di siang hari dan menjadi penumpang kedua, udara masih terasa kurang sejuk. Sedangkan saat blower dan kipas udara dinaikan, justru membuat penumpang depan dan pengendara kedinginan.
Varian LT dan LTZ pun tidak mengalami perbedaan yang signifikan. Karena sebagai varian tertinggi, LTZ masih menggunakan jok berbahan fabrik yang dikombinasikan dengan balutan kulit sintetis sebagai ornamen di sisi-sisinya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR