Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rakit Honda Monkey Cukup Keluarkan Rp 12 Juta

Aditya Maulana - Selasa, 1 Desember 2015 | 17:01 WIB


Jakarta, Otomania
– Belakangan ini pengguna sepeda motor kecil seperti Honda Monkey di Jakarta mulai tumbuh. Toko yang menjual suku cadang dan komponen pun bermunculan, salah satunya Polaris 99 di Jalan Kebon Jeruk III, Kota, Jakarta Barat.

Bagi pemilik Honda Monkey yang ingin merakitnya kembali, bisa datang ke Polaris 99. Sebab, toko itu menjual beragam komponen dan suku cadang seperti tangki, jok dan lain sebagainya. Totalnya tanpa mesin Rp 12 jutaan.

“Jadi kita tidak jual mesin, hanya part-part saja. Kalau secara total modifikasi ini sekitar Rp 12 juta. Jadi konsumen yang ingin mengganti seluruh komponen Honda Monkey biayanya sekitar itu,” kata Rudianto Setio, pemilik Polaris 99 saat ditemui Otomania pekan lalu.


Selain membeli paket, Polaris 99 lanjut Rudi menjual komponen Honda Monkey secara terpisah atau satuan. “Jadi kita juga terima sesuai dengan kebutuhan konsumen Monkey saja. Hampir semuanya kita jual, selain mesin,” katanya.

Tak hanya itu, Polaris 99 juga menerima pemasangan komponen dan suku cadang Monkey. Biaya pembelian spare part dan pemasangan harganya berbeda. “Biasanya konsumen ada yang hanya bawa rangka dan mesin, komponen dan yang lainnya beli di sini, terus kita pasang sampai benar-benar jadi,” ujar Rudi.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa