Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Faktor yang Membuat Asuransi Mobkas Hangus

Aditya Maulana - Kamis, 22 Oktober 2015 | 16:06 WIB

Jakarta, Otomania – Perusahaan penyedia mobil bekas (mobkas), yakni Mobil88 baru saja meresmikan buku garansi bagi konsumennya. Adanya buku tersebut bisa meyakinkan konsumen bahwa mobkas yang dibelinya bebas dari masalah, karena sebelum dijual sudah melalui serangkaian uji yang ketat.

Jika ada masalah, keuntungan yang akan didapat oleh konsumen adalah mobil tersebut bisa ditukar kembali asalkan sesuai dengan syarat dan ketentuan dari Mobil88. Lalu, faktor apa yang bisa menghanguskan garansi tersebut?

Chief Operating Officer Mobil88, Fischer Lumbantoruan, menjelaskan, hanya ada beberapa faktor yang membuat garansi itu gugur, yakni mobil tersebut sudah balik nama dan sudah dijual lagi kepada orang lain atau pihak ketiga.

“Jadi pertama orang itu beli mobil, masih atas nama pemilik sebelumnya, tapi jika orang itu sudah balik nama dan dijual ke pihak ketiga maka garansi tersebut akan hangus,” ucap Fischer di acara peresmian Buku Garansi Mobil88 di Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015).

Fischer menambahkan, jika konsumen tersebut langsung balik nama saat pertama membeli di Mobil88, maka garansi akan tetap diberlakukan tapi dengan jangka waktu yang sudah ditentukan, yakni tiga bulan.

“Jadi kami akan berikan waktu selama tiga bulan, tapi untuk garansi di luar kasus hukum atau hanya untuk garansi mobil itu bebas dari banjir, tidak ada manipulasi odometer dan lain sebagainya sesuai dengan yang kita tentukan,” katanya.

Lebih dari itu, buku garansi tersebut akan diberikan kepada setiap konsumen yang membeli mobkas di seluruh outlet Mobil88. Sebelum membeli, calon konsumen juga dipersilahkan melihat seluruh kondisi mobil tersebut.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa