Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel Alternatif yang Ramah dengan Dompet

Aditya Maulana - Senin, 19 Oktober 2015 | 18:08 WIB

Jakarta, Otomania – Banyak yang masih menganggap biaya servis di bengkel resmi cukup mahal. Ada alternatif selain bengkel resmi yang bisa dimanfaatkan, yakni bengkel umum atau spesialis. Contohnya bengkel spesialis Nissan di bawah ini.

Bagi pengguna mobil Nissan khususnya di Jakarta dan sekitarnya, jika kemampuan finansial sedang menurun, maka bengkel spesialis Nissan, Jasmin Motor di Mega Glodok Kemayoran, lantai 7, Jakarta Pusat bisa menjadi pilihan. Joko Samiono, pemilik bengkel, menegaskan harganya jauh lebih murah ketimbang bengkel resmi.

“Jasa yang kita berikan itu flat tidak seperti bengkel resmi yang setahu saya diberlakukan per jam. Kalau kita tidak, mau berapa lama, jasa yang dibebankan kepada konsumen tetap sama,” ucap Joko saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu di Jakarta Pusat.

Pria yang mengaku pernah bekerja di bengkel resmi Nissan ini menambahkan, Jasmin Motor menerima semua keluhan yang dialami pengguna mobil Nissan, seperti servis berkala, servis mesin, elektrikal hingga body repair. Masing-masing keluhan memiliki tarif jasanya, tapi untuk model impor (Completely Built-Up/CBU) sedikit lebih mahal ketimbang yang dirakit di sini (Completely Knock-Down/CKD).

“Misalnya, untuk melakukan servis berkala atau tune up, harganya kita patok Rp 365.000. Harga tersebut sudah termasuk jasa dan carbon clean. Kalau di luar itu, seperti pengejekan rem dan lain sebagainya jasanya hanya dibanderol Rp 120.000 saja” katanya.

Nah, sekarang tergantung dari para pemilik mobil Nissan, semua pilihan ada di tangan Anda. Tapi bengkel spesialis seperti ini juga tetap bisa menjadi rekomendasi yang baik, karena kualitasnya juga tergolong bagus.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa