Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Makin Seksi Dibuat "Telanjang"

Stanly Ravel - Rabu, 7 Oktober 2015 | 07:04 WIB

Jakarta, Otomania - Toyota Corolla punya nama besar di eranya sebagai sedan yang banyak digandrungi. Perjalanan dari masa ke masa membuat namanya tak lekang oleh waktu, justru makin melambung dengan maraknya pemain mobil retro Jepang yang sekarang masih menjamur.

Gelaran Indonesia Kustom Kulture Festival (Kustofest) yang baru saja selesai juga menorehkan sejarah baru. Pasalnya di tahun 2015 ini, pihak penyelengara membuka kelas baru yakni, Japan Retro Kustom Car, dan salah satu pesertanya adalah Toyota Corolla lansiran 1978.

Sedan lawas ini tampil berbeda dari kebanyak mobil lain. Hal ini terlihat dari sajian bodinya yang telanjang tanpa warna, alias hanya berbalut plat orisinil tanpa cat dasar.

Jangan heran, saat ini pemain mobil kustom banyak memiliki tampilan "rusty" alias karat. Bukan lantarana tidak sanggup untuk mengecat, melainkan untuk lebih memberikan sentuhan sisi orisinalitas yang tinggi.

Meski hanya berbungkus karat, tapi soal penampilan mobil ini tetap menarik. Apalagi dengan penggunaan pelek kustom dengan dimensi 13 inci dan lebar 7 inci pada bagian depan, serta 9 inci di bagian belakang. Semua dikelir warna merah terang lengkap dengan wheeldop original Toyota KE20 yang di krom ulang.

Sedangkan untuk mendongkrak daya tariknya, sistem suspensi juga diturunkan menggunakan kustom adjutstable low di bagian depan dan belakang.

Bila melihat struktur eksteriornya memang masih standar tanpa ada ubahan apapun, tapi fitur-fitur bawaan asli juga masih tersemat dan berfungsi dengan baik. Salah satunya seperti gril dan bumper depan original, lampu-lampu, sampai list krom di bagian kaca dan pintu.

Dari data yang ada di kertas spesifikasi, nampaknya pemilik juga masih menggunakan mesin standar berkapasitas 1.300 cc yang telah dikustom ulang untuk meningkatkan performa mesin lawasnya. Sedangkan untuk urusan gas buang, pemilik hanya mengaplikasi header dengan dimensi 4.1 freeflow.

Hebatnya dari di bagian interior tertulis bahwa sudah cukup banyak ubahan yang dilakukan pemiliknya. Mulai dari dasbor yang dicat ulang, jok tempat duduk yang dikustom, wood doortrim, handmade shift gear, sampai handel yang juga dibuat handmade.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa