Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sentuhan Rekreasional di Tampang Kalem Avanza

Azwar Ferdian - Kamis, 1 Oktober 2015 | 12:31 WIB

Bandung, Otomania – Perawakan santun Avanza sebagai MPV 7-penumpang teman keluarga ternyata bisa dibuat sedikit keluar jalur tanpa kehilangan sentuhan asli. Saat pertemuan pemilik kreatif, Avanza Pop You Up, di Bandung, beberapa waktu lalu, hasil personalisasi itu terlihat pada unit tipe G produksi 2013 milik Agung Prasetiyo Wibowo.

Ubahan pertama menambahkan aksesori varian tertinggi Avanza, Veloz. Setelah itu, agar tampil lebih beda, mobil milik Agung yang jadi bagian dari 1,3 juta unit seluruh populasi Avanza di Indonesia dibuat bergaya mobil petualang.

“Saya anti-mainstream, kalau yang ceper kan sudah biasa,” ujar Agung.

Agung berkata lagi, alasan utamanya mengubah Avanza menjadi seperti ini sebagai teman berhobi dan modal aktivitas kerja. Ia memang suka berkunjung ke tempat-tempat menantang, selain itu Agung juga setidaknya dua kali dalam sepekan harus pergi kerja ke Bandung dari lokasi rumah di Bekasi.

Kendaraan tangguh jadi kebutuhan meski pilihannya memilih mobil tertuju pada Avanza.  Kaki-kaki makin kekar, otomatis jarak terendah bodi dengan tanah ikut naik. Agung bilang jaraknya sampai dua jengkal. Sepertinya meski “hujan badai” bahkan sampai banjir pun tak akan menghentikan Agung pergi ke tempat tujuan.

“Sudah saya ubah semua, sokbreker, per, pelek, ban, biar enggak limbung saya sudah pakai strut bar. Mesinnya juga lebih kencang dari Avanza lainnya. Ini buat off-road juga, sehari-hari juga, ya rumah kedua saya,” kata Agung.

Aura mobil luar ruang makin mencuat dengan penampilan roof rack plus bantuan penerangan di atas bodi. Di depan, “tanduk” jadi penjaga bemper dari benturan, sedangkan di belakang terlihat ada tow bar. Selain itu, Agung juga melengkapi mobil dengan radio komunikasi sebagai salah satu perangkat penting untuk blusukan.

Inspirasi yang ditawarkan Agung bisa jadi acuan buat pemilik Avanza lainnya yang bosan dinilai “itu-itu saja”. Namun mesti diingat, ubahan seperti ini mengubah gaya mengemudi dan prilaku standar mobil. Pengemudi perlu penyesuaian agar tidak mengusik keselamatan berkendara pengguna jalan yang lain.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa