Jakarta, Otomania –Membersihkan ruang bakar kendaraan, khususnya roda empat adalah ritual wajib, meski bahan bakar minyak (BBM) yang digunakan diyakini tidak akan menyisakan kerak. Pada realitanya, seperti yang dikatakan Kuntarto Rachmat pemilik G?ebuk Tune Up, pembakaran tidak selalu seratus persen sempurna, tapi pasti menyisakan sisa bahan bakar yang akhirnya mengendap menjadi kerak.
Pembersihan ini, kata Kuntarto, selain dilakukan setelah mobil menempuh 30.000 km, perawatan tersebut juga bisa dilakukan setelah melihat kondisi busi. Apakah di bagian kepalanya bersih atau sudah menghitam karena kotoran yang menempel.
“Kondisi ruang bakar yang kotor bisa dicek melalui busi. Jika terlihat kondisinya sudah menghitam, itu berarti sudah harus dilakukan pembersihan,” ujar Kuntarto
Kuntarto melanjutkan, tahapan yang dilakukan bengkelnya dalam proses pembersihan ini, yaitu menyiapkan cairan carbon cleaner khusus yang berbahan water base, sehingga bersahabat dengan komponen mesin.
“Bahan cairan khusus ini tidak akan menimbulkan karat pada mesin kendaraan khususnya pada komponen catalytic converter. Sebenarnya bisa menggunakan cairan semprot biasa, namun hanya kerak ringan yang hilang,” ujar Kuntarto.
Kemudian, tambah Kuntarto, masukkan cairan tersebut melalui lubang busi dengan menggunakan alat bantu khusus yaitu vacuum and bubbling di setiap lubangnya. Alat ini selain berfungsi memasukkan cairan, juga merubah cairan tersebut menjadi gelembung busa.
“Mengapa harus busa, karena kalau cairan hanya akan membersihkan dan hanya mengisi di bagian bawahya saja, tapi kalau dikonversi menjadi busa yang mengembang, maka seluruh ruang bakar hingga bagian atas tempat busi akan bisa dicapai dan menjadi bersih,” ujar Kuntarto.
Tahap selanjutnya, kata Kuntarto, diamkan busa tersebut selama kurang lebih 15 menit sampai 20 menit, setelah itu disedot dengan vacuum hingga bersih. Bisa disaksikan bahwa kotoran yang ada pada ruang bakar yang rontok akibat cairan khusus tersebut, tersedot ke dalam tabung vacuum.
Untuk perawatan seperti ini, bengkel milik Kuntarto mamatok harga Rp 300.000 untuk mesin mobil empat silinder, Rp 600.000-an enam silinder dan Rp 1 juta delapan silinder.
Alamat G?ebuk Tune Up
Jalan Cipinang Lontar Indah Nomor 66
Cipinang, Jakarta Timur
081218286205
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR