Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kiat Mengubah Tampilan Ertiga Lama dengan Desain Versi Baru

Stanly Ravel - Rabu, 9 September 2015 | 10:33 WIB

Jakarta, Otomania - Suzuki resmi mengenalkan Ertiga facelift dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) lalu. Ubahan pada sisi tampilan membuatnya lebih fresh dengan bemper depan belakang, gril, dan garnis model baru.

Nah, bagi pemilik Ertiga lawas ternyata juga bisa mengubah tampilan mengaplikasi menjadi versi facelift, dengan mengganti bemper dan gril. Bahkan pengaplikasiannya cukup plug n play, artinya tinggal lepas bemper lama dan pasang yang baru tanpa harus membuat dudukan lagi.

"Untuk Ertiga lama kalau mau pasang gril model baru harus sekaligus satu set dengan bempernya. Prosesnya tingal lepas pasang tanpa harus buat pegangan lagi karena model headlamp juga serupa dengan yang versi lama," ucap Sumarno, staff training development SIS kepada Otomania, Senin (7/9/2015).

Bukan hanya gril dan bemper depan, tampilan belakangnya serta sisi lain juga bisa mengaplikasi variasi dari Ertiga facelift. Mulai dari moulding, rear under spoiler, side under spoiler, rear upper spoiler primer, bezel chrome fog lamp sampai muffler extension.

Dari bocoran yang Otomania dapatkan, untuk masing-masing part akan dijual secara terurai dengan harga mulai dari Rp 151.000 sampai Rp 1,175 juta.

Berikut uraian harga serta part aksesoris Ertiga facelift.

Front under spoiler Rp 1.175.000
Rear under spoiler Rp 1.165.000
Side under spoiler Rp 1.400.000
Rear upper spoiler Rp 565.000
Side body moulding Rp 490.000
Front grille garnish chrome Rp 445.000
Bezel foglamp chrome Rp 208.000
Window list chrome Rp 400.000
Rear door scuff plate Rp 365.000
Muffler extension rp 151.000

Editor : Aris F Harvenda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa