Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ketika Mobil Murah Berdandan "Sporty"

Stanly Ravel - Rabu, 2 September 2015 | 12:15 WIB

Jakarta, Otomania - Mobil murah ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) juga bisa dimodfikasi ekstrem. Salah satu contohnya ada pada display Datsun Go pada  pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show, pekan lalu, di booth Datsun.

Tampilan standarnya diubah lebih ke arah sporty mengandalkan bodi kit custom. Beberapa aksesori penunjang juga turut disematkan mulai dari headlamp custom, serta beberapa permainan carbon pada kap mesin, spion, sampai sayap belakang juga menjadi salah satu andalanya setelah bodi aslinya dibungkus dengan sticker silver grey.

Tak sampai disitu, mobil LCGC asal Makassar ini juga dibuat lebih pendek dari versi standaranya. Pemiliknya menyematkan per custom Grandmax pada bagian depan dan belakang yang sudah dipangkas, sedangkan untuk pelek aftermarket 17 inci dengan lebar 8 dan 9. 

Kesan sporty juga menjamur sampai interiornya. Meski bertema ekstrem tapi wujud asli dari interior Datsun Go masih terlihat jelas. Permainan custom pada dasbor dengan mengandalkan motif karbon menjadi tema utama, yang dikolaborasikan dengan jok Bride serta aksesori Sparco yang mengentalkan aroma racing style-nya.

Mengimbangi tampilannya, sektor mesin juga tak luput dari ubahan. Sistem pendongkrak tenaga dari Hurricane melalui air filter dan penstabil kelistrikan XCS3 menjadi andalan yang dikolaborasikan dengan beberapa merek produk performa lainnya.

Sebagai sarana hiburan, pemiliknya memilih menggunakan headunit single DIN Nakamichi. Selain sudah mengantongi fitur modern juga tak merusak dasbor orisinilnya. Tema SQL menjadi acuan entertaiment yang mengubah sistem audio standar menggunakan produk aftermarket.

Produk Buddy dari Dominations menjadi andalanya. Mulai dari speaker fullranfe, midbass, power, sampai subwoofer. Ubahan pada sektor entertainment ini memang memakan ruang pada bagasi belakang, tapi untuk tempat ban serep masih bisa berfungsi normal. 

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa