Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perkiraan Jadwal Peluncuran Skutik Garansindo

Erwin Hutapea - Rabu, 26 Agustus 2015 | 12:38 WIB


Jakarta, Otomania
– PT Garansindo Inter Global (GIG) dalam beberapa bulan belakangan mulai terbuka untuk memberikan informasi mengenai sepeda motor listrik. Dari informasi yang diberikan, model pertama merupakan skuter listrik dengan harga terjangkau. Masyarakat bisa melihat model yang dijadikan contoh di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015.

Kehadiran prototipe ini sebagai bukti keseriusan kerja sama antara GIG dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Selain itu, versi kedua konsep yang belum diberi nama ini baru akan ditampilkan pada Desember 2015.

Menurut data roadmap pengembangan sepeda motor listrik yang bisa disaksikan di stan Garansindo-ITS, pada 2016 akan ada dua unit purwarupa. Komponen-komponen penyusunnya sudah bisa diurai, sekaligus identifikasi penyuplai berikut dari kalangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk produksi massal.

Setahun kemudian, dua unit purwarupa itu sudah bisa dianalisis proses manufakturnya. Garansindo sudah menyiapkan mekanisme rantai suplai komponen sekaligus menganalisis produk untuk penetrasi pasar.

Pada 2018, seluruh proses produksi sudah siap dan skuter listrik perdana hasil pengembangan Garansindo dan ITS sudah bisa dilahirkan. Strategi pasar akan ditangani oleh Garansindo.

Skuter motor listrik ini dijual dengan harga sekitar Rp 20 juta. Harganya diklaim kompetitif untuk bersaing dengan skuter atau skutik konvensional yang sudah beredar di pasaran.

Editor : Erwin Hutapea
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa