Jakarta, Otomania — Kerja sama antara Garansindo Inter Global dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berupa rancangan skuter listrik mulai terlihat hasilnya. Hal itu bisa dilihat dari sketsa yang ada di stan Garansindo-ITS di Indonesia International Motor Show 2015. Desainnya futuristik, tetapi khas Italia dengan bodi monokok.
Pada minggu lalu, Komisaris Garasindo Budi Darmadi mengatakan bahwa Garansindo sudah sah menjadi pemilik mayoritas saham kepemilikan Italjet, merek sepeda listrik asal Bologna, Italia. Dalam kerja sama dengan ITS, Italjet berperan dalam desain bodi.
Ada dua sketsa model, berwarna hijau dan jingga. Selain itu, ditampilkan juga gambar seperti urutan merancang desain bodi. Nama skuter listrik Garansindo ini belum diketahui. Meski begitu, purwarupa buatan ITS tanpa bodi sudah dipajang di stan.
ITS bertugas membuat desain sasis, sistem gerak, monitor kerja unit, dan melakukan pengetesan hingga versi produksi tercipta. Menurut salah satu tim peneliti ITS, Agus Mukhlisin, unit prototipe yang ditampilkan belum desain pasti, tetapi komponen-komponennya akan digunakan.
Skuter listrik Garansindo memiliki sasis tubular dengan suspensi belakang monosok. Menggunakan motor listrik bertenaga 5 KW (6,7 tk) dan torsi 15 Nm, berpendingin cair, serta bekerja dengan putaran mesin maksimum 3.000 rpm.
Agus menyebut daya jelajahnya mencapai 80 km dengan kondisi baterai terisi penuh. Pengisian baterai hingga penuh bisa dilakukan hanya 1,5 jam menggunakan daya listrik 1.500 watt.
Editor | : | Erwin Hutapea |
Sumber | : | KompasOtomotif |
KOMENTAR