Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biker Bisa "kok" Tampil Keren Tapi Tetap Aman

Stanly Ravel - Jumat, 31 Juli 2015 | 14:22 WIB
Jakarta, Otomania - Pandangan kalau biker harus cuek tak memperhatikan penampilan sudah ketinggalan zaman. Kini sudah masuk eranya, jadi biker keren tapi tetap aman berkendara di jalan.

Beberapa perlengkapan keselamatan standar biker banyak tersedia di pasar. Tapi, biasanya desain yang bahan yang buruk membuatnya tidak didambakan konsumennya. Berbeda dengan Motoritz, toko serba ada kebutuhan biker di Mahakam, Jakarta Selatan menampilkan poduk-produk aksesori penunjang pengguna sepeda motor premium. 

Salah satunya sarung tangan (glove) saat ini bukan sekadar sebagai perangkat keselamatan berkendara saja, tapi juga dijadikan bagian dari gaya fashion para biker. Namun begitu, pemilihan sarung tangan juga harus ada acuannya, karena selain sebagai safety juga berfungsi melindungi kulit dari panas matahari dan dingin saat malam hari.

"Untuk produk utama kita memasarkan glove RS Taichi. Model dan motifnya ada banyak yang bisa dipilih sesuai kebutuhan biker saat riding. Selain itu juga ada keluaran Dainese untuk yang lebih pro," ucap Supervisor Motoritz Herman Canopy saat dihubungi Otomania via ponsel, (29/7/2015).

Selain berkualitas, sarung tangan RS Taichi yang bermaterialkan kulit ini juga mampu menyerap keringat pada telapak tangan dengan baik, sehingga tak membuatnya licin. Unsur keselamatan juga dibuktikan dengan lapisan pelindung (protector) karbon pada bagian bahu tangan dan setiap ruas jari-jemari. Jadi, selain bisa tampil gaya pengendara juga tetap safety.

"Harganya beda-beda. Untuk model-model Taichi dipasarkan mulai dari harga Rp 600.000 sampai Rp 2,8 juta. Sedangkan produk Dainese lebih mahal, kisaran Rp 1,3 juta sampai Rp 5,8 juta untuk yang full metal," ucapnya.

Ada harga ada kualitas. Nah, bagi yang tertarik, bisa langsung kunjungi gerai Motoritz di jalan Mahakam 1 no. 7, Jakata Selatan. Atau bisa juga sambangi oulet lainnya yang ada di The Breeze dan AEON Mall di BSD city, Tanggerang.


Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa