Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segala Urusan Sarung Jok Bisa Tuntas di Toko Spesialis Ini

Ghulam Muhammad Nayazri - Jumat, 31 Juli 2015 | 13:09 WIB

Jakarta, Otomania - Bagi Anda yang mau membuat sarung jok model permanen (jahit) atau semi permanen, jangan bingung mau pergi ke mana. Bisa langsung sambangi EFO Auto Seat Cover, spesialis sarung jok di Mega Glodok Kemayoran (MGK), Jakarta Pusat.

Di sini konsumen bisa memilih berbagai macam bahan jok yang tersedia, mulai dari kulit asli, sintetis, dan lain sebagainya. Desain jahitan juga bisa dipilih sesuai selera, mengikuti keinginan konsumen.

"Kami selalu menyarankan yang terbaik meski berbeda harganya, karena khawatir akan mudah sobek ketika baru akan dipasangkan maupun setelah digunakan," ujar Ibu Oti, pemilik EFO Auto Seat Cover, kepada Otomania, Kamis (30/7/2015).

Karena untuk pemasangan cover jok yang permanen, ujar Ibu Oti, bahan bisa dkatakan cukup banyak ditarik-tarik agar fit dengan joknya, dan tidak kendur-kendur sehingga tidak enak dilihat, selain itu akan lebih boros bahan. Maka dari itu butuh bahan yang bagus agar tidak mudah sobek ketika dalam kondisi ketat.

Harga yang dibanderol untuk pemasangan cover jok permanen dengan jenis bahan MBTech Carrera yaitu Rp 4,5 juta untuk jenis kendaraan MPV (bangku dengan tiga deret). Sementara untuk sedan dengan jok dua baris dikenakan Rp 3,5 juta. Sementara untuk bahan lain yang lebih murah bisa dimiliki dengan mahar Rp 2,3 juta - Rp 2,5 juta.

"Harga tersebut sudah termasuk ongkos pemasangan dan berlaku untuk kendaraan Jepang, sedangkan untuk kendaraan asal pabrikan Eropa, dikenai tambahan biaya Rp 300.000 untuk masing-masing proyek, karena proses bongkar pasangnya lebih rumit dibanding mobil Jepang," ujar Ibu Oti.

Bagi yang berminat bisa langsung kunjungi EFO Auto Seat Cover yang berlokasi di Mega Glodok Kemayoran (MGK) lantai 5 blok D3 Nomor 1, tapi jangan lupa untuk bawa serta kendaraan Anda (081311390449).

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa