Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Jalanan Ibu Kota Tanpa Kendaraan

Stanly Ravel - Sabtu, 18 Juli 2015 | 08:00 WIB
Jakarta, Otomania - Macet identik dengan ruas jalanan di Jakarta. Kondisi jalan apalagi ruas protokol, etiap hari disesaki kendaraan baik roda dua ataupun roda empat. Kemacetan pasti menjadi keluhan masyarakat yang melewatinya.

Ada pemandangan berbeda, Jumat (17/7/2015), atau tepatnya di hari Idul Fitri 1436 H. Ruas Jakarta yang tampak kusut setiap pagi, justru kosong dan hening tanpa ada hingar bingar suara knalpot dan klakson. Penghuni Ibu Kota yang banyak didominasi kaum urban, pulang ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran.

Biasanya, kemacetan yang biasa terjadi di kawasan MH Thamrin, Bundaran HI sampai ke Jalan Jenderal Sudriman. Lalu di ruas Jalan Gatot Subroto sampai MT Haryono juga biasa dipadati kendaraan. Namun di hari Lebaran, suasana hening yang terasa di jalanan tersebut. Masih ada beberapa angkutan umum yang beroperasi, tapi juga sepi penumpang. Aktifitas pembangunan MRT di sepanjang ruas Sudirman pun berhenti, yang membuat suasana makin senyap.

"Kalau tiap hari begini, kerja ngga perlu pakai mobil atau naik angkot. Pakai sepeda saja sudah enak tanpa ada gangguan," ujar Leo, salah satu warga yang berkunjung ke Bundaran HI untuk lari pagi bersama keluarganya.

Kawasan Bundaran HI dimanfaatkan sebagian orang untuk berolah raga, berfoto-foto bahkan sampai ada yang melakukan kegiatan pre-wedding. Pos Polisi yang masih kosong dijadikan lahan parkiran pengunjung, yang ingin beraktifitas seputar HI.

"Tidak terlalu kotor kok dibandingkan malam takbir tahun sebelumnya. Sampah-sampah cuma di pingir jalan saja," ucap Sari, petugas kebersihan yang menyapu jalan di Sudirman sejak matahari belum terbit.
 
Sedangkan di Kawasan Semanggi menuju Gatot Subroto yang menjadi rutinitas titik kumpul angkutan bus umum, juga terlihat lenggang. Beberapa pengguna sepeda motor memanfaatkan situasi ini untuk masuk dan berjalan di jalur cepat Semanggi yang biasanya hanya diperbolehkan untuk mobil.

Ruas Tol Dalam Kota dari kedua arah di MT Haryono juga seolah tak berpenghuni. Sangat berbeda dari hari-hari biasanya yang mulai dari pagi sampai malam hari yang pasti dipadati pengguna mobil dan angkutan umum.

Bagi yang mau menikmati suasana lenggangnya Jakarta, saat ini adalah momen yang tepat. Diprediksikan sampai dua hari ke dapan, jalan protokol di Jakarta masih lengang. Namun demikian, diimbau kepada para pengguna jalan agar tetap menjaga kecepatan dan mematuhi rambu lalu-lintas agar tidak terjadi kecelakaan.

Ini jepretan kamera Otomania yang mengabadikan momen Jakarta sepi tanpa kendaraan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa