Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tren Modifikasi "Dual Tone" pada Kelir Mobil

Ghulam Muhammad Nayazri - Rabu, 15 Juli 2015 | 11:03 WIB


Jakarta, Otomania - Eksplorasi tampilan mobil memanfaatkan stiker sekarang ini merupakan alternatif utama dalam memodifikasi. Selain murah, jenis desain yang dipilih juga beragam, salah satunya model "dual tone" yang biasa identik dengan mobil-mobil keluaran Inggris.

Bagi yang ingin tampilan mobilnya punya kelir "dual tone", Toko Mandiri Stiker yang berlokasi di Mega Glodok Kemayoran Lantai 5 Blok D2 Nomor 5, Jakarta Pusat, menyediakan paket untuk pemasangan stiker ini.

"Biasanya kendaraan yang ingin dibuat model seperti ini yaitu untuk city car seperti, Brio, Yaris, Sirion, Ayla, Agya, dan sejenisnya. Hanya tinggal dipasangkan stiker sesuai warna yang diinginkan," ujar Robi pemilik Mandiri Stiker, kepada Otomania, Selasa (14/7/2015).

Robi mengatakan, harga yang dipatok cukup bersahabat yaitu Rp 1,5 juta plus ongkos pemasangan. Lama pemasangan bisa sekitar satu sampai dua jam. Merek stiker yang digunakan yaitu Oracal Sticker, dengan ketahanan hingga dua tahun.

"Bagian yang dilapisi stiker mulai dari spion, pilar-pilar, spoiler belakang, pokoknya bagian setengah ke atas," ujar Robi.

Robi menambahkan, warna yang cocok untuk dibuat seperti ini biasanya untuk kendaraan yang berwarna putih, abu-abu atau merah. Sedangkan konsumen yang memiliki warna mobil selain warna tersebut, jarang ada yang meminta dibuatkan konsep seperti ini.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa