Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sepeda Motor Perang asal Rusia Seharga HR-V

Stanly Ravel - Selasa, 14 Juli 2015 | 12:04 WIB
Jakarta, Otomania - Banyak yang tak mengetahui adanya keberadaan sepeda motor Ural di Jakarta. Merek sepeda motor asal Rusia ini menawarkan berdesain klasik ala kendaraan perang dunia ke II ini masuk ke Indonesia sejak 2012 dan cuma hanya ada dua unit saja, Ural Gear Up dan Retro.

Untuk tipe Retro sepintas mirip dengan dengan moge BMW R27 di era 1960-an, sedangkan untuk Gear Up dirancang khusus seperti motor tempur negeri beruang merah. Mulai dari tampilan lampu utama, perlengkapan perang sekop dan jerigen, sidecar atau sespan sebagai tempat duduk boncengan sudah teraplikasi, sampai warna dasar yang dilabur dengan hijau tentara.

Sepeda motor ini terbilang unik dan menyasar pada penggemar hobi dunia mikiter di Indonesia. Jumlahnya yang terbatas dan harga yang setara denga satu unit Honda HR-V membuatnya terasa ekslusif.

"Di Indonesia cuma ada dua. Ini asli dari Rusia, harganya Rp 370 juta off the road," ujar Rizky wiraniaga Corratec kepada Otomania, di MGK, akhir Juni lalu.

Untuk spesifikasinya, Ural Retro dan Gear Up dibekali mesin dua silinder Boxer berkapasitas 749 cc dengan sistem asupan bahan bakar karburator kembar dari Keihin L 22 AA. Tenaga disalurkan ke roda belakang melalui transmisi empat percepatan manual mencapai 40 tk. Uniknya, meski memiliki tampilan klasik, tapi rem cakram sudah menggunakan single disc Brembo.

"Ural versi Indonesia sudah mendapat beberapa modifikasi untuk penyesuaian. Salah satunya perubahan posisi sespan. Aslinya di Rusia sebelah kanan, tapi untuk Indonesia dipindahkan menjadi sebelah kiri," ucap Rizky.

Bagi yang tertarik bisa langsung melihat-lihat display unitnya di Corratec (Istana Sepeda) Mal MGK Kemayoran, lantai UG, Jakarta Pusat.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa