Jakarta, KompasOtomotif - Yamaha Indonesia berhasil mencatatkan penjualan 7.297 unit selama kurang lebih sebulan perjelatan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2015. Dari jumlah ini, generasi terbaru Soul GT berhasil menjadi model terlaris.
Frengky Rusli, Chief Yamaha DDS Jakarta dalam keterangan resminya, Selasa (7/7/2015), mengatakan, jika diurai ada tiga model terlaris Yamaha selama 38 hari pameran berlangsung, yakni Soul GT 1.530 unit, Mio M3 1.449 unit, dan NMAX 1.468 unit.
Yamaha juga berhasil menyabet predikat juara umum sebagai peserta JFK 2015. Mendapat penghargaan sebagai desain booth terbaik dan keramaian pengunjung terbanyak. Dengan konsep "Experience The Blue", Yamaha berhasil menarik lebih dari 1 juta orang pengunjung untuk mampir ke stan pamerannya.
”Teknologi Blue Core yang mulai diperkenalkan sejak 2014 lalu, menjadi primadona di pameran akbar tahunan ini. Tidak hanya jadi tema utama, namun penjualan Yamaha paling laris di Jakarta Fair tahun ini pun didominasi oleh tiga motor baru berteknologi Blue Core," ujar Frengky.
Selama pameran Yamaha juga menampilkan berbagai tampilan penunjang lain, seperti suku cadang, aksesori, generator, alat musk, dan sokongan dari produsen cat Cargloss.
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR