Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tempat Tongkrongan Asyik Bisa Sambil "Ngulik"

Ghulam Muhammad Nayazri - Selasa, 26 Mei 2015 | 11:01 WIB

Jakarta, Otomania - Saat mendengar kata bengkel yang terbayang pasti ruangan penuh oli, kotor dan kunci-kunci yang berserakan. Namun, bengkel modifikasi satu ini, punya tampilan berbeda. Suasana sejuk dan ruangan penuh apparel menggoda jadi pemandangan pertama, dan tentunya membuat pengunjung jadi nyaman.

Baru Motor Sport (BMS), bengkel custom sepeda motor yang berlokasi di Jalan Palmerah Barat No. 25 Jakarta Barat ini ternyata terdiri dari empat lantai, masing-masing lantai diperuntukkan sesuai fungsinya. Lantai satu sebagai tempat berjualan apparel, reseptionist dan ruangan owner. Ada beberapa kursi sebagai tempat santai pengunjung. Lantai dua tempat pajangan berbagai komponen dan aksesori. Lantai tiga dan empat sebagai ruang operasi sepeda motor.

"Sebelumnya, tepatnya tahun lalu, kondisi belum seperti ini, bengkel masih berada di lantai dasar, namun karena beberapa pertimbangan, khususnya efektifitas pekerjaan dan membuat kunjungan customer menjadi nyaman jadi kita rubah," ujar Ariawan Wijaya, pemilik bengkel BMS sekaligus sang builder profesional, Senin (25/5/2015).

Ari mengatakan, rencananya tahun ini, pada bagian depan toko akan disediakan mini cafe dan display proyek custom yang sudah rampung. "Niatnya tahun ini, akan saya sediakan container  berukuran 2,3 meter x 6 meter dua lantai. Untuk coffe shop di bagian bawah sementara bagian atas dengan penutup kaca bening untuk tempat sepeda motor yang sudah selesai dikerjakan, agar bisa jadi pemandangan bagus buat pengunjung," ujar Ari.

Ari mengatakan selain untuk membuat customer nyaman hal ini juga bisa jadi pemasukan tambahan untuk bengkel, karena jenis jualan seperti ini bisa jadi konsumsi siapapun, selain dari pecinta otomotif dan sepeda motor custom.

"Ingin menjadikan BMS tidak hanya sebagai bengkel one stop service bagi customer tapi juga tempat asyik untuk kumpul, dan duduk belama lama," ujar Ari.

Editor : Aris F Harvenda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa