Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nilai Tukar Dollar Melonjak, Toyota Tetap Pakai Kurs Lama

Aris F Harvenda - Senin, 30 Maret 2015 | 10:05 WIB
Jakarta, KompasOtomotif - Toyota Astra Motor (TAM) terpaksa menaikkan banderol Alphard terbaru varian 2.5 liter hingga Rp 60 juta dibandingkan model sebelumnya. Begitu pula untuk tipe termewah 3.5 Q, harganya lebih mahal Rp 150 juta. Kenaikan ini, menurut Rahmat Samulo, Direktur Pemasaran TAM, lebih karena penambahan spesifikasi.

"Juga ada sedikit penyesuaian kenaikan nilai dollar AS terharap rupiah, karena semua Alphard dan Vellfire yang dipasarkan ke Indonesia diimpor utuh (CBU) dari Jepang," beber Samulo di Jakarta, seperti dikutip KompasOtomotif (27/3/2015).

Nilai tukar rupiah terus melemah hingga menembus di atas Rp 13.000 per dollar AS, membuat pebisnis otomotif perlu menghitung ulang. Dengan alasan ini, Toyota mengaku sudah melakukan penyesuaian, meskipun tidak sepenuhnya menyalurkan beban ini kepada konsumen.

"Sekarang Toyota masih menggunakan acuan Rp 11.000 per dollar AS, ke depan bisa saja naik. Tapi, kami melihat bagaimana pasar nanti bisa menyerap, yang pasti kita naikan secara bertahap," beber Suparno Djasmin, Wakil Presiden Eksekutif TAM.

Editor : Aris F Harvenda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa