Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Habis Fitness, Kijang Innova Jadi Berotot Pakai Kaki-kaki Land Cruiser

Fedrick Wahyu - Selasa, 6 Maret 2018 | 08:45 WIB
Toyota Kijang Innova bergaya alto
Instagram/@innovacommunity
Toyota Kijang Innova bergaya alto

Otomania.com - Toyota Kijang Innova menjadi salah satu simbol MPV yang laris, karena kenyamanannya. Model ini banyak berseliweran di jalan untuk harian, karena kabin yang lega dan suspensi empuk. Tapi, yang ini beda.

Ada sosok Innova yang tampilannya berubah drastis menjadi sangar, jauh dari kesan mobil keluarga. Innova ini jadi serasa SUV bergaya heavy duty.

Foto yang diunggah oleh akun Instagram @innovacommunity ini memperlihatkan Innova modifikasi yang bikin kaget semua orang. Kijang Innova milik seseorang yang disebut Om Anggi, berubah dengan gaya alto yang membuat tampilannya mirip MPV usai fitness.

(BACA JUGA: Rekomendasi Modifikasi All New Toyota Yaris,)

Sisi paling mencolok dari Innova ini adalah kaki-kakinya, Om Anggi memakai kaki-kaki full copotan dari Land Cruiser FJ60, lalu dikawinkan dengan sokbreker Pro Comp ES9000.

Tentu saja dengan ban Mud Terrain (MT) yang ukurannya lebih besar dari ukuran standar pabrik perlu adanya modifikasi sistem penggerak.

Innova berwarna hitam ini menggunakan Transfercase lansiran Suzuki, tapi tidak dijelaskan varian mobil yang mana, dan final gear memakai ukuran 8,41. Tak lupa balance arm milik Toyota Fortuner tersemat di sini.

BACA JUGA: Toyota Innova Lawas Pakai Topeng Lexus, Jadinya Keren)

Apakah Innova gagah ini siap melibas jalanan off-road?

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : otomotifnet.gridoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa