Harga Tembus Rp 129,9 Juta, Motor Baru Kawasaki Ninja ZX-25RR Punya Fitur sama Rasa Berkendara Kayak Gimana Sih?

Parwata,Muhammad Farhan,Antonius Yuliyanto - Kamis, 5 Januari 2023 | 17:00 WIB

Penampakan motor baru Kawasaki Ninja ZX-25RR yang harganya tembus Rp 129,9 juta, simak nih hasil reviewnya. (Parwata,Muhammad Farhan,Antonius Yuliyanto - )

Lalu, yang bawah kiri, isinya info ketika terhubung dengan Rideology, yang bisa tampil lambang Bluetooth, pesan dan telepon.

Farhan
Fitur Kawasaki Quick Shifter (KQS) di Ninja ZX-25R ABS SE dan Ninja ZX-25RR

Baca Juga: Siapkan Uang Lebih, Harga Motor Baru Yamaha NMAX Naik per Januari 2023

Kotak bawah kanan berisi range, kecepatan rata-rata, tegangan baterai, serta konsumsi bahan bakar instan dan rata-rata serta di paling pojok ada jam digital.

Selain itu, terdapat juga info Eco Indicator yang ternyata munculnya di layar kiri bawah di sebelah fuelmeter.

Dan satu lagi yang baru ditemukan saat sesi tes adalah info tentang aktif atau tidaknya KQS (Kawasaki Quick Shifter), muncul tepat berada di bawah Riding Mode.

Selanjutnya, untuk seting KQS on/off caranya cukup tekan tombol Select disusul tombol ke bawah yang ada di setang kiri, tahan sampai lambang KQS muncul atau mati.

Ketika KQS diaktifkan, tentunya bikin proses pindah gigi lebih menyenangkan, tak perlu lagi tarik tuas kopling dan prosesnya halus banget!

Main kopling paling saat merayap di kemacetan saja, dan tuas koplingnya ringan banget karena ada fitur Assist & Slipper.

Jadi walaupun harus menahan kopling ketika merayap di kemacetan, jari tangan kiri tak mudah pegal.