Gak Main-main, Kapolda Incar Mobil Dinas Pejabat yang Suka Parkir Liar, Bandel Langsung Derek

Parwata - Jumat, 8 Juli 2022 | 12:00 WIB

Kapolda Metro Jaya incar mobil dinas pejabat yang parkir liar karena bikin macet, bakal langsung diderek kalau masih bandel setelah diimbau. (foto ilustrasi) (Parwata - )

Baca Juga: Hanya Ada di Bandung, Mobil Derek Berjuluk Bandrek Ini Diklaim Enggak Ngerusak Mobil, Ini Sebabnya

Pasalnya, kemacetan yang terjadi akibat dari adanya aktivitas kendaraan yang parkir di trotoar dan bahu jalan.

"Kita akan tempatkan kendaraan derek dan petugas di Jalan Kebon Sirih sampai Tugu Tani," tutur Purwanta.

Pihaknya saat ini baru memberikan teguran terhadap kendaraan-kendaraan yang kedapatan parkir di trotoar dan bahu jalan. Untuk kedepannya, akan langsung melakukan penderekan jika pemilik kendaraan tidak mengindahkan teguran petugas.

"Kita tegur dulu, kalau ngeyel langsung kita derek untuk mobil. Sedangkan motor akan diangkut ke dalam truk. Semua kendaraan dibawa ke kantor Sudin Perhubungan Jakarta Pusat untuk diberikan penilangan," tutup Purwanta.

Perintah Kapolda Metro, 10 Mobil Parkir Liar di Senopati Diderek, Ada Juga Yang Ditilang

Ada sebanyak 10 kendaraan roda empat terpaksa diderek karena terbukti melakukan parkir liar di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.

"Kemarin di kawasan Senopati-Suryo ada 10 kendaraan diderek oleh Dishub dan empat kendaraan dilakukan penilangan karena parkir liar," kata Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Rusdy Pramana saat dihubungi, Rabu (6/7/2022).

Rusdy Pramana menyebut berdasar arahan dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil imran, pihaknya telah melakukan rapat koordiansi dengan para Kasat Lantas dan Dishub DKI Jakarta soal parkir liar tersebut.

Hasilnya, lanjut Rusdy Pramana, pihaknya sudah mengidentifikasi sejumlah titik yang kerap dijadikan tempat parkir liar hingga menyebabkan terjadinya kemacetan.