Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Avenis yang Ini Dijamin Anti Hujat, Desainnya Elegan dan Gambot Mirip Yamaha NMAX, Harganya?

Harun Rasyid - Sabtu, 4 Maret 2023 | 08:00 WIB
Suzuki Avenis
Suzuki Avenis

Baca Juga: Scoopy dan Fazzio Bisa Mati Gaya, Motor Baru Suzuki Ini Punya Desain Asli Italia, Iritnya Tembus 54 Km/liter

Selain itu, Suzuki Avenis tahun 1999 dilengkapi rangka tulang punggung yang membuat deknya tidak rata namun tetap lega untuk ruang kaki pengendaranya.

Uniknya Suzuki Avenis 125 dan 150 tidak dilengkapi footstep untuk kaki pengendara yang dibonceng. Sebagai gantinya, pijakan kaki tersebut diganti dengan dek yang menyatu dengan dek di depannya.

Demi memberikan kenyamanan, Suzuki Avenis 125 dan 150 disertai jok yang tampak tebal dan setang tegak yang dibungkus bodi 'kasar' mirip Yamaha NMAX.

Di belakang jok, tersedia juga behel yang sekaligus bisa berfungsi sebagai back rack untuk membawa barang.

Untuk spesifikasinya, Suzuki Avenis 125 versi Jepang mengusung mesin SOHC 124 cc 4 katup 4-tak dengan pendingin udara.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 13,8 dk pada 9.500 rpm dan torsi maksimum 10,7 Nm pada 7.500 rpm.

Suzuki Avenis 150 buatan Jepang tahun 1999 malah mirip banget sama Yamaha NMAX.
Suzuki.co.jp
Suzuki Avenis 150 buatan Jepang tahun 1999 malah mirip banget sama Yamaha NMAX.

Sementara, Suzuki Avenis 150 menggendong mesin serupa dengan kubikasi mesin 152 cc.

Performanya diklaim dapat menyemburkan tenaga 15,7 dk pada 9.500 rpm dan torsi puncak sebesar 12,7 Nm pada 7.500 rpm. 

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Suzuki.co.jp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa