Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru Kembaran Suzuki Carry 1000 Masih Dijual, Rp 100 Jutaan Pakai Sliding Door

Harun Rasyid - Minggu, 26 Februari 2023 | 09:00 WIB
Suzuki Super Carry, mobil baru kembaran Carry 1000 di Vietnam. Dijual Rp 100 jutaan.
Suzuki.com.vn
Suzuki Super Carry, mobil baru kembaran Carry 1000 di Vietnam. Dijual Rp 100 jutaan.

Otomania.com - Suzuki Carry 1000 dengan kode ST100, menjadi minivan legendaris di Indonesia yang terkenal tangguh sebagai mobil keluarga maupun mobil niaga ringan.

Suzuki Carry 1000 yang dirilis pada 1983 hingga 1991, hingga kini juga masih bisa dijumpai berseliweran di jalan dan menjadi armada angkutan umum di berbagai kota di Tanah Air.

Namun di Vietnam, ada mobil baru kembaran Suzuki Carry 1000 yang unitnya masih dijual pabrikan di Negeri Naga Biru tersebut.

Namanya Suzuki Super Carry yang juga masih tergolong sebagai keluarga Carry.

Berdasarkan situs resmi suzuki.com.vn, Suzuki Super Carry hanya menyasar segmen komersial dengan varian yang terdiri dari blind van dan pikap.

Kemiripan Suzuki Super Carry dengan Carry 1000 bisa langsung terlihat dari fascianya yang mengotak dengan grille sederhana tanpa kisi-kisi angin berkelir silver.

Kemudian lampu depannya juga masih berbentuk kotak yang identik dengan kepunyaan Carry 1000.

Wujud mobil baru Suzuki Super Carry, kembaran Carry 1000 yang punya pintu geser.
Suzuki.com.vn
Wujud mobil baru Suzuki Super Carry, kembaran Carry 1000 yang punya pintu geser.

Menariknya, Suzuki Super Carry varian blind van memiliki pintu geser di baris kedua untuk memudahkan akomodasi dan keluar-masuk angkutan barang.

Sementara Suzuki Carry 1000 minivan di Indonesia saja belum disertai sliding door.

Baca Juga: Mobil Baru Saudara Suzuki Carry Pecah Rekor, Harga Murah Plus Efisiensi BBM Tembus 20 Km per Liter

Uniknya meski tergolong blind van, Suzuki Super Carry memiliki kaca belakang seperti Carry 1000 minivan.

Berikutnya lampu belakang Suzuki Super Carry juga terlihat sederhana dengan bentuk persegi panjang layaknya mobil jadul.

Untuk spesifikasinya, Suzuki Super Carry disertai mesin F10A 970 cc 4 silinder injeksi berstandar Euro IV.

Suzuki Super Carry varian pikap
Suzuki.com.vn
Suzuki Super Carry varian pikap

Mesin tersebut berpadu dengan transmisi manual 6-percepatan.

Fitur mobil ini juga tergolong minim seperti kendaraan niaga pada umumnya. Praktis hanya ada head unit 1Din dengan AM/FM radio yang mampu terkoneksi dengan Bluetooth dan USB, serta kompartemen di bagian dashboard.

Soal harga Suzuki Super Carry pikap dibanderol mulai 253.917.000 Vietnam Dong atau setara Rp 162.540.889 (kurs 1 VND = Dp 0,64).

Sedangkan harga Super Carry blind van ditawarkan 298.732.000 VND atau Rp 191.228.491.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : suzuki.com.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa