Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Nyangka Terminal Pulo Gebang Jadi Lokasi Mangkraknya Puluhan Mobil Mewah, Siapa Pemiliknya?

M. Adam Samudra,Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 3 Agustus 2022 | 11:15 WIB
Kendaraan mewah hasil tindak pidana korupsi di Pulo Gebang Jakarta Timur.
Adam Samudra/GridOto.com
Kendaraan mewah hasil tindak pidana korupsi di Pulo Gebang Jakarta Timur.

Otomania.com - Enggak Nyangka Terminal Pulo Gebang Jadi Lokasi Mangkraknya Puluhan Mobil Mewah, Siapa Pemiliknya?

Karena harganya yang super mahal, umumnya mobil mewah disimpan di garasi pemiliknya atau ada juga yang dipamerkan di showroom.

Tapi gimana jadinya kalau mobil-mobil mewah tersebut dibiarin mangkrak di tempat terbuka sampai kondisinya tidak karuan?

Sebenarnya ada sih di luar negeri, mungkin sobat pernah mendengar ada kuburan mobil mewah di Dubai, yang banyak diisi supercar.

Nah yang satu ini, tempat mangkrak mobil mewah tersebut ternyata juga ada di Indonesia, tepatnya di Terminal Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur.

Nasib BMW di Terminal Pulo Gebang.
Adam Samudra/GridOto.com
Nasib BMW di Terminal Pulo Gebang.

Di lokasi ini, tesimpan mobil-mobil mewah milik koruptor dan para gembong narkoba yang mangkrak sejak puluhan tahun lalu.

Ada Audi S3, Range Rover, Jaguar, BMW, Toyota Alphard, Porsche Panamera dan masih banyak lagi.

Mobil mewah ini pun ada bertuliskan 'Barang bukti tindak pidana korupsi Kejaksaan Agung Muda Tindak Pidana Khusus'.

"Jadi fungsi dari terminal mobil barang ini lebih kepada tempat menginapnya kendaraan-kendaraan kontainer yang menunggu antrian barang, selain itu kita juga ada penitipan kendaraan razia hasil sitaan Operasi Lintas Jaya, kemudian ada juga titipan kendaraan dari kejaksaan dan dari langka lantas wilayah Jakarta Timur," kata salah satu Staf Terminal Pulo Gebang, Iwan Rukyadi saat ditemui GridOto.com belum lama ini.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa