Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tidur di Kandang Ayam Gegara Vixion Pemudik Rewel, Perjalanan Ciamis-Karawang Makan Waktu 28 Jam, Begini Kisahnya

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 9 Mei 2022 | 12:00 WIB
Hamjah dan Ujang memperbaiki motor mogok di bengkel dalam perjalanan dari Ciamis ke Karawang, Minggu (8/5/2022).
Dok. Hamjah
Hamjah dan Ujang memperbaiki motor mogok di bengkel dalam perjalanan dari Ciamis ke Karawang, Minggu (8/5/2022).

Otomania.com - Tidur di kandang ayam gegara Vixion pemudik rewel, perjalanan Ciamis-Karawang makan waktu 28 jam, begini kisahnya.

Seorang pemudik bernama Hamjah Asyakir (32) terkena apes saat melakukan perjalanan pulang dari Ciamis ke Karawang, Jawa Barat.

Karena Yamaha Vixion yang ditungganginya sempat mengalami ban bocor dan mogok, Hamjah terpaksa menginap di kandang ayam kosong di tengah hutan.

Akibat insiden itu, total waktu yang ia tempuh dari Ciamis ke Karawang selama 28 jam.

Mengutip Tribun Jabar, kejadian itu bermula, saat Hamjah memutuskan untuk mudik ke Ciamis bertemu orang tuanya.

Hamjah mengaku rindu suasana Lebaran di kampung halamannya karena sudah dua tahun ke belakang ia tidak mudik.

"Karena beda, banyak keluarga dan teman-teman yang sudah lama enggak ketemu. Suasana lebarannya pasti beda," kata Hamjah melalui sambungan telepon, Minggu (8/5/2022).

Setelah merayakan Lebaran di kampung halaman, Hamjah kembali ke Karawang pada Sabtu (7/8/2022).

Sekitar pukul 13.00 WIB, Hamjah berangkat menggunakan motornya ke Karawang dari kampungnya di Desa Budiasih, Kecamatan Sindangkasih, Ciamis.

Baca Juga: Naik Motor Modifikasi, Budiono Ajak Mudik 6 Burung Kesayangnnya dari Bekasi ke Boyolali, Begini Kisahnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa