"Beberapa kali mencoba memukul truk saya, tapi bisa saya hindari dengan cara mengerem atau tambah gas. Saya posisi itu tidak berjalan zig zag atau pindah-pindah jalur.
Manuver saya hanya melambat dan berakselerasi. Beberapa saat kemudian mobil tersebut menambah kecepatan dan berlalu,” lanjut tulisan tersebut.
Saat dikonfirmasi mengenai video tersebut, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Karawang, Jawa Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Aldi Subartono menyebutkan, pria yang melakukan aksi koboi itu sudah ditangkap.
Hanya saja, Aldi belum menjelaskan identitas dan duduk perkara kasus ini secara rinci.
"Sudah (ditangkap). Alhamdulillah," kata Aldi saat dikonfirmasi Kompas.com melalui pesan singkat, Kamis (3/2/2022).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pelaku Dalam Video Aksi Koboi di Tol Cipali Sudah Ditangkap
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR