Otomania.com - Sidak naik Kawasaki ER-6n, Ganjar Pranowo murka ke bos proyek gedung sekolah di Tawangmangu, ini penyebabnya.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo beserta rombongannya melakukan inspeksi dadakan (sidak) ke salah satu proyek bangunan sekolah di Tawangmangu.
Uniknya, Ganjar Pranowo berangkat menuju lokasi bukan naik kendaraan dinas, melainkan Kawasaki ER-6n miliknya.
Hal tersebut diketahui dari video di akun Instagram @ganjar_pranowo yang diunggahnya pada Senin (31/1/2022).
Namun sesampainya di lokasi yang disebutkan sebagai bangunan SMAN pertama di Tawangmangu tersebut, Ganjar Pranowo justru merasa kecewa.
Soalnya, Ganjar menemukan beberapa bagian bangunan yang dikerjakan asal-asalan oleh kontraktornya.
Seperti besi pembatas tangga yang karatan dan pengelasan tidak sempurna, lantai dan tembok retak, serta bata tempel yang tidak rapi.
Tapi, paling parah adalah tembok di bawah jendela lobi.
Ganjar yang melihat keanehan lalu mencoba kekuatan tembok itu dengan menendang pelan, benar saja langsung jebol.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Tribunnews.com |
KOMENTAR