Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gagalkan Perampasan Mobil, Seorang Polisi Terseret hingga 1 Km, Aksi Heroiknya Terekam Kamera 

Parwata - Jumat, 28 Januari 2022 | 13:00 WIB
Seorang anggota polisi berusaha gagalkan perampasan mobil sampai terseret sejauh 1 kilometer.
Instagram.com/memomedsos
Seorang anggota polisi berusaha gagalkan perampasan mobil sampai terseret sejauh 1 kilometer.

Otomania.com - Gagalkan perampasan mobil, seorang polisi terseret hingga 1 Km, aksi heroiknya terekam kamera.

Seorang anggota polisi berupaya untuk menggagalkan aksi perampasan mobil.

Dalam usahanya menggagalkan perampasan mobil, tubuh polisi tersebut terseret hingga sejauh 1 kilometer.

Melansir dari Kompas.com, ia merupakan perwira polisi berpangkat inspektur dua (ipda) di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Kondisinya kritis, setelah berupaya menggagalkan perampasan mobil hingga terseret sejauh 1 kilometer.

Aksi yang dilakukan polisi tersebut yang bak film laga sempat terekam kamera pengintai dan videonya viral di media sosial.

Tindakan heroik perwira polisi yang berusaha menggagalkan perampasan mobil tersebut terjadi di simpang lima Jalan Sultan Hasanuddin pada Kamis (27/1/2022) pukul 15:54 Wita.

Berdasarkan rekaman di sekitar lokasi, tampak korban Ipda Uji Mugni berusaha mengadang mobil berwarna merah yang dirampas oleh seorang pria yang diduga oknum debt collector.

Korban nekat bergelantungan pada bagian depan mobil dan terseret sejauh 1 kilometer, sebelum akhirnya terjatuh dan digilas oleh mobil yang diadangnya.

Baca Juga: Kayak Film Jurrasic Park, Gajah Ngamuk Serang Mobil hingga Kayang, Rekreasi Keluarga Berubah Jadi Petaka

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa