Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lelah Selalu Kena PHP, Warga Blokade Akses Menuju Pabrik Gula di Blitar, Pemerintah Turun Tangan

Parwata - Rabu, 5 Januari 2022 | 13:00 WIB
Warga Dusun Jajagan, Desa Jugo Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar membuka blokade jalan menuju pabrik gula PT RMI, Selasa (4/1/2022).(Dok. Warga)
Warga Dusun Jajagan, Desa Jugo Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar membuka blokade jalan menuju pabrik gula PT RMI, Selasa (4/1/2022).(Dok. Warga)

Otomania.com - Lelah selalu kena PHP, warga blokade akses menuju pabrik gula di Blitar, pemerintah turun tangan.

Warga Dusun Jajagan, Desa Jugo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, memblokade akses jalan.

Warga Dusun Jajagan tersebut memblokade akses jalan menuju pabrik gula PT RMI, pada hari Selasa (4/1/2022).

Akibatnya, kendaraan berukuran besar yang hendak menuju PT RMI di Desa Rejoso, Kecamatan Binangun, harus mengantre.

Namun, penutupan jalan yang dilakukan sejak tengah malam itu akhirnya dibuka setelah tercapai kesepakatan antara warga, PT RMI, dan Pemerintah Kabupaten Blitar.

Koordinator penutupan jalan, Miftahul Rohman mengatakan, warga kembali memblokade jalan karena kondisi jalan semakin rusak dan membahayakan pengguna.

"Tuntutan kami ke Pemkab dan RMI simpel, kapan jalan akses ke pabrik yang melewati desa kami ini diperbaiki," kata Rohman di lokasi, Selasa.

Menurutnya, warga sudah muak mendengar janji dari pemerintah daerah maupun pihak pabrik gula. Setiap pertemuan, kedua pihak itu selalu berjanji memperbaiki jalan.

Namun kenyataannya, kata dia, jalan tidak kunjung diperbaiki alias kena PHP (Pemberi Harapan Palsu). Sehingga, kondisi jalan semakin rusak dan kecelakaan semakin sering terjadi.

Baca Juga: Warga Desa Kompak Tutup Jalan, Ratusan Mobil Wisatawan Menuju Pantai Parangtritis Terpaksa Putar Balik

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa