Sementara Gaga, sebagai pengemudi, hanya mengalami cidera ringan di beberapa bagian tubuh termasuk pelipisnya.
Terkait kronologi kecelakaan, terdapat dua versi pengakuan masing-masing dari Laura maupun Gaga.
Beberapa bulan setelah terjadinya kecelakaan, Laura melalui unggahan instagram @edlnlaura menyebutkan bahwa Gaga mabuk saat menyetir mobil di malam kecelakaan terjadi.
"Gak bisa jalan karena dia mabok sambil nyetir cek," tulis Laura.
View this post on Instagram
Membalas pernyataan Laura di Instagram, Gaga membuat video kronologi kecelakaan yang terjadi pada 8 Desember 2019 itu.
Menepis tudingan Laura, Gaga mengaku sudah tidak merasa mabuk lantaran sebelum menyetir mobil ia sempat makan-makan terlebih dahulu untuk mengembalikan kesadarannya.
Gaga meyakinkan bahwa dirinya tidak dalam kondisi mabuk dengan menggambarkan sejauh mana dia bisa mengemudikan mobil dengan aman malam itu.
Menurutnya, mobil sedan yang dikemudikannya bisa melaju dengan lancar dari Blok M sampai masuk Tol Jagorawi.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR