Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Trail Baru Rp 20 Jutaan Resmi Meluncur, Tampang Sangar Gendong Mesin 200 cc, Bikin Ngiler Pencinta Adventure

Naufal Nur Aziz Effendi,Ardhana Adwitiya - Jumat, 15 Oktober 2021 | 09:32 WIB
motor trail baru Rp 20 jutaan resmi meluncur, tampang sagar gendong mesin 200 cc
heromotorcorp.com
motor trail baru Rp 20 jutaan resmi meluncur, tampang sagar gendong mesin 200 cc

Otomania.com - Motor trail baru Rp 20 jutaan meluncur, gendong mesin 200 cc, bikin ngiler pencinta trabasan.

Beberapa waktu lalu, motor trail baru resmi dirilis buat konsumen yang doyan main off-road atau adventure.

Motor baru tersebut cukup menarik lantaran dibekali mesin berkubikasi 200 cc namun dibanderol dengan harga yang bisa dibilang terjangkau.

Daripada berlama-lama, langsung kenalan nih sama Hero Xpulse 200 4V.

Baca Juga: Honda CRF150 Ajaib, Tanpa Mesin dan Roda Tapi Bisa Bikin Jago Naik Trail

Hero Xpulse 200 4V ini dirilis pabrikan yang bermarkas di India, yakni Hero MotorCorp.

Seacara tampilan, Hero Xpulse 200 4V punya profil jangkung dan padat ala motor adventure touring.

Bukan cuma tampilannya saja yang gagah, motor trail ini juga sudah dibekali dengan beragam fitur canggih.

Contohnya seperti tombol engine cut-off yang dibuat menyatu dengan starter.

detail tampilan Hero Xpluse 200 4V
bikedekho.com
detail tampilan Hero Xpluse 200 4V

Baca Juga: Pasti Belum Tahu, Ini Alasan Desain Helm Trail Punya Moncong dan Tanpa Visor

Kemudian lampu utama Hero Xpulse 200 4V juga sudah menggunakan LED.

Lalu panel instrumen menggunakan layar LCD dengan konektivitas Bluetooth.

Fitur keren lainnya di Hero Xpulse 200 4V adalah teknologi turn-by-turn navigation system.

Soal spesifikasi, Hero Xpulse 200 4V dibekali mesin silinder tunggal 199,5 cc 4-klep berpendingin oli.

Baca Juga: Bukan Sekali, Honda Sudah Dua Kali Daftarkan Desain Bebek Trail di Indonesia, Mau Dijual?

Jantung pacunya diklaim punya tenaga 18,8 dk di 8.500 rpm dan torsi 17,3 Nm di 6.500 rpm.

Mesin tersebut dikombinasikan dengan transmisi manual 5-percepatan sebagai penyalur tenaga ke roda belakang.

Untuk kaki-kaki, Hero Xpluse 200 4V dipasangkan sok teleskopik diameter 37 mm dengan panjang travel 190 mm di depan, serta monosok dengan 10 level preload di belakang.

Dengan pelek depan 21 inci dan 18 inci belakang, Hero Xpulse 200 4V punya ground clearance 220 mm dan tinggi jok 823 mm.

detail samping dan buritan Hero Xpulse 200 4V
gaadiwaadi.com
detail samping dan buritan Hero Xpulse 200 4V

Baca Juga: Kawin Silang Honda MegaPro dan CRF150 Versi 2022 Segera Dirilis, Intip Spesifikasinya

Soal pengereman, motor trail ini sudah dibekali rem cakram depan-belakang lengkap dengan fitur ABS.

Berdasarkan informasi dari Gaadiwaadi.com, Hero Xpulse 200 4V dibanderol 128.150 Rupee.

Kalau dikonversi, harganya setara dengan Rp 24 jutaan (1 Rupee = Rp 187,63 per 15 Oktober 2021).

Wah menarik juga ya soal harga dan spesifikasinya, kalau misalnya Hero Xpulse 200 4V hadir di Indonesia, bisa bikin ngiler pencinta adventure nih.

Hero Xpulse 200 4V saat dipakai adventure
gaadiwaadi.com
Hero Xpulse 200 4V saat dipakai adventure

 

 

 

 

 

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa