Andry pun memberikan anjuran untuk pengendara yang terpaksa riding saat hujan deras ditambah angin kencang.
Pertama, wajib kenakan perlengkapan riding saat hujan seperti jas hujan dan sepatu, serta kurangi kecepatan dari batas kondisi normal.
"Kurangi kecepatan dan pilih jalur yang sedianya paling aman dari bahaya berlebih seperti jalan berlubang tadi" ucap Andry.
Kemudian, komunikasikan perjalanan dengan keluarga atau yang berada ada di lokasi tujuan dan tetap prioritaskan keselamatan.
"Jika tidak dalam keadaan darurat harus jalan dan cuaca makin memburuk, maka berhenti akan jadi lebih aman seperti berteduh sambil beristirahat," pungkasnya.
Nah, saat memasuki cuaca yang tidak menentu seperti kondisi panas, kemudian hujan seperti belakangan ini terjadi agar selalu jaga kewaspadaan saat berkendara.
Editor | : | Dimas P |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR