Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bensin-bensin Yang Pernah Dijual Pertamina, Dari Premix, Super TT Sampai Pertamax Racing, Apa Bedanya?

Dimas Pradopo - Minggu, 4 Juli 2021 | 11:09 WIB
Ilustrasi jenis bensin yang dijual Pertamina
GridOto.com
Ilustrasi jenis bensin yang dijual Pertamina

Otomania.com - Yuk Nostalgia Bensin Yang Pernah Dijual Pertamina, Dari Premix, Super TT Sampai Pertamax Racing.

Kiprah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang awalnya bernama PT Perusahaan Minyak Nasional (Permina) ini sudah dimulai sejak 63 tahun lalu, tepatnya pada tahun 1957.

Sebagai produsen bahan bakar minyak (BBM) untuk kendaraan bermotor di Indonesia, PT Pertamina (Persero) punya banyak produk.

Salah satu produk yang ditawarkan adalah gasoline atau petrol, juga biasa disebut 'bensin'.

Yuk kita sama-sama tengok lagi jenis-jenis bensin yang pernah dijual PT Pertamina?

Simak daftarnya berikut;

Baca Juga: Jangan Asal ke SPBU Pertamina, Ternyata Ada Warna Merah dan Biru, Ini Bedanya

Super dan Super TT

Pernah dengar nama bensin Super? Kalau pernah membelinya berarti umur Anda sudah tak lagi muda hehe..

Pertamina pernah merilis bensin dengan nama Super pada 1980-an. Super hadir dengan nilai oktan 95, bisa dibilang setara dengan Pertamax Plus untuk ukuran saat ini.

Lalu muncul perjanjian internasional yang mewajibkan bensin tanpa timbal.

Maka pada 1990-an Super berubah menjadi Super TT (Tanpa Timbal) dengan kandungan oktan meningkat menjadi 98.

Premix

Bensin dengan nama Premix ini ternyata ada artinya, yaitu singkatan dari Premium Mixture yang rilis pada awal 1990-an.

Premix hadir dengan tambahan zat Methyl Tertier Buthyl Ether (MTBE).

Awalnya Premix memiliki angka oktan minimal 92 layaknya Pertamax. Lalu pada 1994, nilai oktannya naik menjadi 94 setelah disahkan oleh Dirjen Migas.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Motorplus-online.com,pertamina.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa