Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Mobil Jadi Gepeng Tertimpa Pohon Besar, Pemilik Hanya Bisa Terdiam, Begini Harapannya

Parwata - Senin, 12 April 2021 | 11:00 WIB
Dua mobil parkir di pinggir jalan, tertimpa pohon besar yang tumbang.
Tribunjabar.id/Nazmi Abdurrahman
Dua mobil parkir di pinggir jalan, tertimpa pohon besar yang tumbang.

Otomania.com - Dua Mobil jadi gepeng tertimpa pohon besar, pemilik hanya bisa terdiam, Begini harapnnya.

Dua unit mobil rusak parah setelah tertimpa pohon besar yang roboh karena angin kencang.

Melansir dari TribuJabar.id, pemilik mobil tesebut adalah Imo (24) dan Umar (37) keduanya hanya bisa terdiam melihat mobilnya rusak tertimpa pohon tumbang.

Kejadian mobil tertimpa pohon tersebut di Jalan Bungur, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (8/4/2021).

Imo, warga asal Rancaekek, Kabupaten Bandung, memarkir kendaraan jenis minibusnya di pinggir jalan saat menghadiri acara pernikahan temannya.

Baca Juga: Pohon Trembesi Besar Tumbang Timpa Pengendara Motor, Lalu Lintas Macet Hingga 2 Jam

Saat itu, kata Imo, angin memang sempat kencang. Namun, ia tak menyangka pohon besar yang berada tak jauh dari ia memarkir mobilnya itu bakal tumbang.

"Memang anginnya kencang. Saya lihat ada ibu-ibu dan anak kecil yang lagi jalan, beruntung tidak tertimpa karena ketahan mobil," ujar Imo, di Jalan Bungur, kemarin.

Imo mengaku hanya bisa pasrah. Namun, ia berharap pemerintah bisa membantu perbaikan mobilnya yang rusak.

Kepasrahan juga diungkapkan oleh Umar (37), korban lainnya. Sedan milik karyawan Kafe Pawon Pitoe itu rusak parah. Lokasi Pawon Pitoe persis menghadap pohon besar yang tumbang.

"Kalau (mobil) punya saya sepertinya tidak bisa dibetulkan, sasisnya kena kayaknya," ujar Umar.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJabar.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa