Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Motor Boncengan Masuk Jalan Tol Tomang, Polisi Kasih Penjelasan Seperti Ini

Parwata - Rabu, 31 Maret 2021 | 17:04 WIB
Dua orang pengendara sepeda motor terekam video saat masuk ke Jalan Tol Tomang arah Kebon Jeruk, Selasa (30/3/2021) siang.
Warta Kota/Desy Selviany
Dua orang pengendara sepeda motor terekam video saat masuk ke Jalan Tol Tomang arah Kebon Jeruk, Selasa (30/3/2021) siang.

Otomania.com - Terkait dua pengendara motor masuk Jalan Tol, polisi kasih penjelasan seperti Ini

Sebanyak dua orang pengendara motor melintas di jalan Tol Tomang.

Melansir dari WartaKotalive.com, polisi memberikan penjelasan terkait kejadian dua pengendara motor bisa melintas di Jalan Tol Tomang.

Motor masuk Jalan Tol tersebut terjadi pada hari Selasa (30/3/2021) lalu.

Dan disinyalir pengendara motor tersebut masuk ke Jalan Tol dikarenakan kurangnga rambu.

Baca Juga: Pemotor Nyasar Masuk Tol, Mau Putar Balik Malah Terperosok Nyemplung Kali Bekasi, Satu Orang Hilang

Kepala Induk Penanganan Jalan Raya (PJR) Tol Bitung, Kompol Adri Bhirawasto membenarkan adanya dua motor yang melintas di jalan tol tersebut.

Kejadian motor masuk Jalan Tol tersebut, kata Adri sekira pukul 14.36 WIB di Jalan Tol Tomang Timur menuju arah Barat.

"Hasil pantauan CCTV dua unit sepeda motor ini keluar Gerbang Tol Kebon Jeruk-I gardu 04," ujarnya dikonfirmasi, Rabu (31/3/2021).

Adri mengatakan kedua motor itu sempat lolos dari pengawasan petugas gerbang tol.

Sebab saat dua unit motor keluar gerbang tol Kebon Jeruk, personel petugas pengamanan gerbang tol sedang melaksanakan pengaturan selepas transaksi Gardu 02 jalur bus way.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa