Akibatnya mobil yang ia kemudikan tak terkendali hingga menabrak bagian belakang mobil HRV BG 1456 DR yang dikendarai oleh Silviana Devi binti Saparudin.
Tak hanya itu saja, mobil tersebut juga menghantam atap rangka baja toko service elektronik.
Dan juga dua unit motor, dan dua kulkas, serta satu mesin cuci, pintu kayu ruko service elektronik milik Ardi.
Akibat peristiwa tersebut, pengemudi mobil panther mengalami luka-luka dan tak sadarkan diri.
Kapolres Muaraenim,AKBP Danny Sianipar melalui Kasat Lantas, AKP Desi Arianti membenarkan adanya peristiwa tersebut.
"Diduga korban mengalami Stroke sehingga laju kendaraan menjadi tak terkendali,"katanya.
Beruntung lanjut desi dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.
"Namun terjadi kerusakan pada kendaraan dan barang-barang elektronik yang ada di ruko service alat elektronik tersebut,"katanya.
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Pengemudi Diduga Stroke Mendadak, Mobil Dinas Hilang Kendali Seruduk 2 Motor Hingga Kulkas,
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunSumsel.com |
KOMENTAR