Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Resmi! Tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE Luncurkan Motor Balap Listrik di MotoGP 2021, Begini Tampilannya

Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 5 Maret 2021 | 14:00 WIB
Pamer konsep livery baru, tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE luncurkan motor balap listrik untuk musim 2021
Indonesian E-Racing Gresini MotoE
Pamer konsep livery baru, tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE luncurkan motor balap listrik untuk musim 2021

“Kami juga ingin mendorong penggunaan motor listrik di Indonesia melalui media balap MotoE yang menarik, itulah alasan kami turut membangun Indonesian E-Racing,” imbuhnya.

Dengan kerjasama baru tersebut, motor tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE secara tidak langsung akan mendapatkan livery baru.

Tidak seperti livery Indonesian Racing Team Gresini Moto3 yang didominasi warna hitam dan merah, livery tim balap motor listrik Gresini didominasi warna hijau dan biru.

“Livery Moto3 kami menggunakan corporate colours MP1 yaitu merah, hitam, dan putih. Tapi untuk kejuaraan balap motor listrik konsepnya harus berbeda,” ujar Ance Dewianti, selaku Managing Director Corporate Affairs and Operations MP1 kepada tim, Rabu (3/3/2021).

Baca Juga: Kabar Duka, Dua Bulan Lawan Covid-19, Fausto Gresini Pemilik Tim MotoGP Gresini Racing Meninggal Dunia

“Beda konsep harus beda livery juga, kami mengedepankan hijau dan biru karena terinspirasi prinsip Eco dan Green Energy yang direpresentasikan MotoE,” imbuhnya.

Tidak hanya warna, motor balap listrik tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE juga menampilkan logo Indonesian E-Racing dengan lambang petir.

Adapun tim Indonesian E-Racing Gresini MotoE diperkuat oleh duet Matteo Ferrari (11) dan Andrea Mantovani (9) yang sama-sama berasal dari Italia.

Matteo Ferrari merupakan Juara Dunia MotoE 2019 dan akan menjalani musim ketiganya bersama Gresini Racing di ajang MotoE.

Baca Juga: Dari Helm Hingga Jamu Untuk Masuk Angin, Berikut Sponsor Asal Indonesia di Balapan MotoGP

“Saya menerima tantangan ini karena saya harus cepat beradaptasi dengan gaya balap baru, dan tujuan saya serta tim adalah untuk meningkatkan tingkat kinerja yang sama sejauh ini,” ujar pembalap yang tahun lalu finis sebagai runner-up MotoE 2020.

Sedangkan Andrea Mantovani merupakan debutan di MotoE 2021 dan akan berusaha beradaptasi pada balap motor listrik secepat mungkin.

“Ini akan menjadi pengalaman yang benar-benar baru dan tidak diragukan lagi 2021 akan menjadi tahun yang sangat konstruktif bagi saya dengan harapan bisa berkembang pesat selama musim,” ujarnya.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa