Otomania.com - Konvoi dibubarkan, komplotan geng motor serang polisi, sempat teriak begini sambil angkat sajam
Seorang anggota polisi menjadi korban aksi nekat yang dilakukan komplotan geng motor.
Anggota polisi tersebut terluka karena diserang saat membubarkan komplotan geng motor yang sedang konvoi.
Melansir dari TribunJakarta.com, komplotan geng motor tersebut nekat membacok bagian tubuh anggota polisi dari Polsek Metro Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/3/2021).
Baca Juga: Pancing Emosi! Lagi Enak Nongkrong Dilempar Botol, Begitu Dikejar Kepala dan Tangan Malah Kena Bacok
Akibatnya, jemari anggota polisi tersebut mengalami luka lantaran terkena sabetan senjata tajam.
Kanit Reskrim Polsek Metro Menteng, Komisaris Polisi Gozali, mengatakan anggotanya tersebut masih dalam perawatan di rumah sakit.
"Benar, anggota (polisi) mengalami luka di jarinya karena terkena sajam (senjata tajam)," kata Gozali, saat dikonfirmasi TribunJakarta.com, Rabu (3/3/2021).
Gozali menjelaskan, saat itu anggota polisi tersebut berusaha membubarkan geng motor yang sedang konvoi di kawasan Menteng.
Baca Juga: Delapan Anggota Geng Motor Bawa Bom Molotov dan Senjata Tajam, 2 Warga Jadi Korban Bacokan
Tapi bukannya bubar, geng motor tersebut menyerang anggota polisi tersebut.
"Geng motor ini sempat berteriak kami dari Jakarta Utara sambil mengangkat sajam," ucap Gozali.
"Berdasarkan hasil penyelidikan, total ada tiga puluh motor. Setelah melukai anggota, mereka kabur," lanjutnya.
Wah, dijamin susah tidur nih.. Karena Polisi pun sedang memburu para pelaku tersebut.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Geng Motor Bacok Anggota Polisi di Menteng Jakarta Pusat,
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunJakarta.com |
KOMENTAR