Otomania.com - Dukung tilang elektronik, akan dipasang enam CCTV dipasang di Cirebon, berikut lokasinya
Sebanyak enam CCTV dipasang di enam lokasi di Cireben untuk mendukung tilang elektronik.
Melansir dari TribuJabar.id, hal tersebut dilakukan karena tidak lama lagi Polres Cirebon Kota akan menerapkan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE)
Kasat Lantas Polres Cirebon Kota, AKP La Ode Habibi Ade Jama, mengatakan.
Baca Juga: Honda BRV Bekas Tahun Muda Baru, Tiga Tahun Jalan Mulai Rp 150 Jutaan, Yuk Lihat Pilihan Tipenya
Kamera pengawas atau CCTV akan dipasang untuk mendukung penerapan sistem tilang elektronik.
Menurutnya, kamera pengawas akan dipasang di enam lokasi berbeda di wilayah hukum Polres Cirebon Kota.
"Pemasangan CCTV ini sudah disurvei lokasinya," kata La Ode Habibi Ade Jama kepada Tribuncirebon.com, Senin (1/2/2021).
Enam lokasi pemasangannya yakni.
1. Simpang tiga Krucuk,
2. Simpang empat Alun-alun Kejaksan.
3. Simpang empat Gunungsari.
4. Simpang empat Pusdiklatpri Kota Cirebon.
5. Simpang empat Karanggetas.
6. Simpang empat Perumnas.
Baca Juga: Tertangkap ETLE Main Handphone Saat Nyetir, Hukumannya Bisa Bikin Mewek
Ia mengatakan, enam lokasi pemasangan CCTV tersebut telah ditinjau oleh tim survei pada bulan lalu.
Nantinya, CCTV tersebut akan memonitor arus kendaraan di seluruh ruas jalan itu.
Bahkan, sosialisasi mengenai rencana penerapan tilang elektronik juga telah dilaksanakan jajarannya.
"Saat ini, kami masih dalam tahap persiapan tilang elektronik," kata La Ode Habibi Ade Jama.
Baca Juga: Tampil Gaya Ala Sultan Cuma Modal Rp 150 Jutaan, Ini 3 Mobil Bekas Yang Bisa Dijadikan Pilihan
Pihaknya juga tengah membangun gedung Traffic Management Center (TMC) di Mapolres Cirebon Kota.
Ia menargetkan pembangunan gedung operasional tilang elektronik itu rampung pada Maret 2021.
Karenanya, jika bulan depan sistem tilang elektronik bisa diterapkan di Kota Udang maka akan dilaporkan ke Polda Jabar.
Sebab, hingga kini pemberlakuan tilang elektronik masih menunggu arahan dan instruksi dari Korlantas Mabes Polri serta Polda Jabar.
"Petugas juga akan dilatih dulu sebelum tilang elektronik ini diberlakukan," ujar La Ode Habibi Ade Jama.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Enam CCTV Dipasang di Lokasi Ini untuk Mendukung Tilang Elektronik di Cirebon,Bulan Depan Sudah Siap,
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | TribunJabar.id |
KOMENTAR