Skenarionya, shakedown test yang hanya diikuti rookie, test rider, dan pembalap tim konsesi, kemungkinan akan diadakan di Qatar sebelum tes resmi.
Setelah seri Qatar, ada peluang balapan di Argentina dan Amerika akan ditunda atau dibatalkan.
Selain itu, para pembalap kemungkinan diharuskan menetap di Qatar sejak tes pramusim hingga balapan digelar di akhir Maret.
Tes Sepang ini seharusnya menjadi debut pertama untuk 3 orang rookie.
Baca Juga: Sssst... Rossi Curhat Masalah YZR-M1, Kalau Mau Kompetitif Ini Yang Harus Dibenahi di MotoGP 2021
Ketiga pembalap tersebut adalah Enea Bastianini, Luca Marini, dan Jorge Martin.
Selain itu, Valentino Rossi juga akan berkesempatan ngebut dengan seragam Petronas Yamaha SRT.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR