Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim MotoGP Paling Angker, Dua Pembalapnya Tewas Saat Balapan, Masih Eksis Hingga Kini

Nur Pramudito,Parwata - Senin, 4 Januari 2021 | 15:36 WIB
Jarang yang tahu tim ini dianggap paling angker di MotoGP, Dua pembalap terbaiknya tewas saat balapan
dagospia.com
Jarang yang tahu tim ini dianggap paling angker di MotoGP, Dua pembalap terbaiknya tewas saat balapan

Otomania.com - Tim MotoGP ini punya kesan paling angker, dua pembalapnya tewas saat balap, salah satunya hingga terlepas helmnya

Tim yang dimaksud dengan kesan angker di balap MotoGP tersebut yaitu tim Gresini Racing.

Gresini Racing ini didirikan sejak tahun 1997 yang silam didirikan oleh Fausto Gresini.

Fausto Gresini sendiri merupakan juara dunia 2 kali kelas GP125.

Baca Juga: Meski Terganjal Pandemi, Tes Pramusim MotoGP di Sepang Siap Diwujudkan, Demi Valentino Rossi?

Dan Gresini Racing mulai dikenal sejak balap GP500 hingga berganti nama menjadi MotoGP.

Kala itu Gresini Racing tampil di MotoGP dengan nama Telefonica Movistar Honda.

Kisah tragis yang pertama menimpa Gresini Racing dialami oleh pembalapnya yang asal Jepang yakni Daijiro Kato tahun 2003.

Kato yang berlaga di kelas MotoGP harus meregang nyawa di atas lintasan.

Kisah tragis yang pertama menimpa Gresini Racing dialami oleh pembalapnya yang asal Jepang yakni Daijiro Kato tahun 2003
MotoGP.com
Kisah tragis yang pertama menimpa Gresini Racing dialami oleh pembalapnya yang asal Jepang yakni Daijiro Kato tahun 2003

Kematian Kato cukup tragis karena terjadi di negaranya sendiri yang ditonton langsung oleh keluarganya.

Kato meninggal karena menabrak tembok pembatas sirkuit Suzuka, Jepang dalam kecepatan tinggi.

Kepergian Kato masih sangat membekas di hati para punggawa Gresini Racing.

Baca Juga: Lebih Hebat Dari Valentino Rossi, Satu-satunya Pembalap Yang Bisa Juara Dunia MotoGP Sekaligus F1

Kato meninggal karena menabrak tembok pembatas sirkuit Suzuka, Jepang dalam kecepatan tinggi
MotoGP.com
Kato meninggal karena menabrak tembok pembatas sirkuit Suzuka, Jepang dalam kecepatan tinggi

Luka Gresini Racing tampak mulai hilang seiring berjalannya waktu.

Mereka juga semakin bersemangat di arena MotoGP setelah kehadiran Marco Simoncelli.

Simoncelli mulai sering bikin kejutan dengan bersaing di barisan depan di atas motor garapan Gresini Racing.

Simoncelli mulai sering bikin kejutan dengan bersaing di barisan depan di atas motor garapan Gresini Racing
MotoGP.com
Simoncelli mulai sering bikin kejutan dengan bersaing di barisan depan di atas motor garapan Gresini Racing

Namun, luka lama mereka kembali terbuka setelah Marco Simoncelli mengalami kecelakaan di sirkuit Sepang, Malaysia dan meregang nyawa.

Simoncelli mengalami kecelakaan tragis yang membuat helmnya sampai terlepas dari kepala.

Meskipun jarang dikaitkan dengan hal mistis, catatan menyedihkan Gresini Racing ini cukup membuat angker tim ini.

Marco Simoncelli mengalami kecelakaan di sirkuit Sepang, Malaysia dan meregang nyawa
MotoGP.com
Marco Simoncelli mengalami kecelakaan di sirkuit Sepang, Malaysia dan meregang nyawa

Sekarang Gresini Racing berlaga di kelas Moto2 yang disupport perusahaan oli asal Indonesia.

livery Federal Oil Gresini Moto2 untuk musim 2021
Gresini Racing
livery Federal Oil Gresini Moto2 untuk musim 2021

Tidak hanya itu, Gresini Racing juga bekerja sama Aprilia pada kelas MotoGP sejak 2015.

Namun, Gresini Racing memutuskan berpisah dengan Aprilia di MotoGP 2022 dan memilih menjadi tim independen.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa